Menjelang berakhirnya masa kepemimpinan Senat Mahasiswa Universitas (SMU) Unika Soegijapranata masa bakti 2015-2016 yang pada bulan Oktober 2016, maka perlu dipersiapkan regenerasi pengurus SMU yang baru untuk periode 2016-2017. Berkaitan dengan itu, pihak universitas telah mempersiapkan regenerasi SMU sejak akhir bulan Mei hingga pertengahan Juni 2016, melalui rangkaian seleksi yang ketat dan akhirnya terpilih 15 orang mahasiswa dari berbagai Fakultas yang ada di Unika yang akan melanjutkan kepengurusan SMU Unika Soegijapranata periode 2016-2017.
Dengan terpilihnya 15 orang pengurus baru SMU Unika Soegijapranata periode 2016-2017, selanjutnya tugas SMU periode 2015-2016 memberikan pelatihan mengenai dasar-dasar kegiatan yang terdapat dalam organisasi tertinggi tingkat Universitas tersebut kepada para pengurus baru melalui “Malam Keakraban Senat Mahasiswa Universitas” yang dilaksanakan di gedung Henricus Constant sayap B Ruang B.1.3 pada hari Jumat hingga Sabtu, tanggal 24 – 25 Juni 2016.
“Kegiatan Makrab ini ditujukan sekaligus untuk memperkenalkan lebih mendalam mengenai tugas-tugas yang kelak akan dilaksanakan oleh pengurus Senat Mahasiswa Universitas yang baru. Selain itu, terdapat pula games-games keakraban bersama yang bertujuan agar para pengurus baru semakin mengenal satu sama lain, hingga pada saatnya bekerja mereka sudah lebih solid dan siap,” ungkap salah seorang panitia yang tidak mau disebut namanya.
Dalam kegiatan selama 2 hari tersebut, juga diadakan pemilihan Ketua SMU Unika Soegijapranata periode 2016-2017 dengan kandidat Adri Praditya dari Fakultas Teknik serta Maretta Edgina Damayanti dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis.
Sebelum memulai pemilihan, terlebih dahulu kedua kandidat tersebut memaparkan visi-misinya yang akan dilaksanakan selama 1 periode masa jabatan. Pemilihan Ketua SMU ini diikuti oleh pengurus lama dan pengurus baru yang pada akhirnya terpilihlah ketua SMU Unika Soegijapranata periode 2016-2017 yaitu Maretta Edgina Damayanti dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Setelah ketua terpilih, lalu ketua menentukan jobdesk pengurus yang lain hingga terbentuklah satu kepengurusan SMU yang baru untuk masa bakti 2016-2017.
Selamat berkarya kepada pengurus SMU Unika Soegijapranata periode 2016-2017. Semoga dengan semangat dan integritas serta loyalitas pengurus SMU yang baru, Unika Soegijapranata dapat berkembang menjadi perguruan tinggi yang bisa diandalkan di tingkat lokal maupun internasional. Give your best and God will do the Rest! (Ign)
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi