Unika Soegijapranata akan kembali menyelenggarakan Soegijazz pada 18 Juli mendatang.
Event tahunan Unika sebagai bentuk apresiasi terhadap musik jazz di Kota Semarang itu rencananya akan mengundang maestro musik jazz Indonesia, Indra Lesmana.
Hal itu disampaikan Humas Unika Agus Yuwono dalam keterangan tertulis kepada Tribun Jateng, Senin (11/7/2016).
Sedikit berbeda dari penyelenggaraan tahun lalu, kini Soegijazz 2016 mencoba menampilkan komunitas jazz.
“Kali ini kami mengundang komunitas kampus di Jawa-Bali untuk berpartisipasi. Tercatat ada UPH Jakarta, UKSW Salatiga, IMMI Jakarta, ISI Surakarta, dan tentu saja tuan rumah Unika,” tulisnya dalam keterangan pers.
Pihaknya juga secara khusus mengadakan open audition bagi musisi kampus untuk bisa berkolaborasi membentuk Soegi-band, yang hasilnya akan menampilkan variasi permainan dan pelibatan berbagai alat musik yang berbeda.
Indra Lesmana rencananya akan tampil bersama Keytar Trio akan menawarkan konsep musik yang berbeda.
Bintang tamu lainnya, dari luar negeri juga dihadirkan dalamSoegijazz 2016, yakni Israel Varela, drummer dari Italia rencananya akan berkolaborasi dengan Indro, bassis dari Jakarta dan Yudi Barlean dari Surabaya.
“Rangkaian Soegijazz 2016 akan kami selenggarakan pada tanggal 18 Juli 2016, di area kampus Unika Soegijapranata, mengambil tema Soegijazz 2016 the Sound of College adalah persembahan kami untuk penggila Jazz di Jateng, Khususnya Semarang,” imbuhnya. (*)
Tautan : http://jateng.tribunnews.com
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi