Helen Febriani Soetedjo, atau biasa dipanggil Helen, bungsu dari 2 bersaudara ini baru saja menyelesaikan kuliahnya di Fakultas Hukum dan Komunikasi Universitas Katolik Soegijapranata dengan predikat cumlaude dengan meraih IPK 3.84. Pada mulanya, sejak lulus dari SMA Sedes Sapientiae Semarang, ia sudah menargetkan untuk diterima di Universitas Katolik Soegijapranata ini dikarenakan menurutnya lulusan Unika memiliki prospek masa depan yang lebih cerah atau bisa dikatakan lebih mudah dalam mencari pekerjaan. Ia juga menginginkan proses pembelajaran yang dapat mempraktekkan secara langsung di lapangan dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat, untuk itu Unika Soegijapranata telah menjadi primadona di hati dara yang mulai menginjak 22 tahun ini.
Selama menimba ilmu di Unika Soegijapranata banyak kegiatan dan jabatan yang telah ia pegang antara lain: angoota senat Fakultas Hukum dan Komunikasi, mengikuti lomba debat kosntitusi, pengabdian masyarakat melalui program yang dicanangkan oleh Fakultas Hukum dan Komunikasi Unika dalam bentuk memberikan penyuluhan bertemakan anti bullying di sekolah-sekolah. Belum cukup sampai disitu, di luar universitas ia mencari kegiatan dan penghasilan tambahan dengan bekerja sebagai guru les untuk mendampingi siswa SD dan SMP
Judul skripsinya adalah “Peran Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Semarang Dalam Pengawasan Obat Kadaluarsa di Apotek Dalam Upaya Perlindungan Konsumen Obat”. Menurutnya, peran BPOM sangat penting dalam menjaga obat aman dari tanggal kadaluarsa, serta perlunya perlindungan hukum bagi konsumen obat yang telah mengonsumsi obat kadaluarsa
Pada mulanya, ia merasa dalam pembuatan skripsinya terjadi banyak kendala, salah satu yang terbesar antara lain penggantian judul skripsi yang berulang, di samping itu banyak dinamika yang ia lalui seperti dukungan yang penuh dari dosen pembimbing yang membuatnya optimis kembali
Pesan yang hendak ia sampaikan antara lain: harus bisa membagi waktu dan fokus, lebih sering dan jangan malu untuk bertanya kepada dosen, selain itu, ia juga berpesan agar kita memiliki target yang akan diwujudkan saat kuliah.(cal)
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi