Kegiatan kunjungan ke KPU Kota Semarang oleh mahasiswa Ilmu Komunikasi Unika Soegijapranata telah dilaksanakan pada Kamis (29/9). “Kegiatan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan mengenai Pilkada sekaligus berhubungan dengan materi yang akan diberikan pada kuliah Sistem Politik. Disini juga akan dijelaskan mengenai Pemilu di kabupaten dan juga belajar dalam tahapan pencalonan dan lain lain” tutur Drs. Andreas Pandiangan, M.Si selaku dosen pendamping.
Pada Kegiatan ini hadir juga anggota perwakilan dari KPU yaitu Wahyu Setiawan. S Sos., M.Si. dan Ikhwanudin. S. Ag selaku anggota devisi Teknisi KPU. “Anak-anak sekarang kurang sadar akan pentingnya pemilu. Maka dari itu perlu adanya sosialisasi kambali untuk meningkatkan kesadaran dalam memilih calon pemimpin yang sudah ada” jelas Ikhwanudin.
Lebih lanjut, Ikhwanudin juga menerangkan secara detail kepada para mahasiswa tentang tatacara dalam mengikuti pemilu serta tahapan menjadi calon legislatif atau yang sering di sebut caleg.
Setiap kegiatan pemilihan membutuhkan persiapan yang matang dan waktu persiapan yang tidak pendek, sehingga perlu dipersiapkan jauh hari, supaya hasil yang didapatkan tepat dan akurat, seperti apa yang diinginkan oleh para masyarakat.
“Didalam pemilihan ini yang berperan penting dalam pemilihan adalah calon itu sendiri. Bagaimana ia mempromosikan dirinya agar bisa dipilih oleh masyarakat. Maka dari itu sebenarnya jumlah suara itu tergantung pada calon itu sendiri” tutur Wahyu.
Pada sesi akhir kunjungan ini para mahasiswa diajak untuk menyaksikan video dokumenter tentang pemilu di ruang theater yang ada di gedung KPU Semarang untuk menambah wawasan pengetahuan. (R.Jeff)
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi