Demi menjaring bibit-bibit berprestasi di bidang teknik elektro, pihak kampus Unika Soegijapranata untuk pertama kalinya menggelar kontes robot di tengah pusat perbelanjaan modern di Semarang. Acara tersebut digelar seharian penuh di lantai dasar Java Mall, Minggu (12/2).
Sejumlah siswa setingkat SLTP dan SMA tampak antusias mengikuti lomba robot tersebut. Kontes yang diinisiasi oleh pihak kampus bersama PT International Chemical Industry sebagai produsen baterai Alkaline tersebut rupa-rupanya menampilkan pertandingan robot sumo.
Florentinus Budi Setiyawan, Dosen Teknik Elektro Unika Soegijapranata mengatakan kontes robot sumo baru pertama digelar di Kota Lumpia. Ada kurang lebih 40 peserta yang ikut tampil dalam kontes tersebut.
Ia selama ini kewalahan tiap kali memenuhi permintaan pelaku industri manufaktur yang tinggi, tapi ketersediaan sumber daya manusia di bidang teknik elektro kini sangat terbatas. Padahal, begitu lulus kuliah, mereka pasti sudah terserap kerja dimana-mana. Hampir semua industri manufaktur selalu membutuhkan kita.
Kontes robot sumo di Java Mall menebar sejumlah hadiah menarik mulai uang tunai Rp 1 juta bagi juara pertama, hingga hadiah berupa sebuah robot transformasi.
Pemenang lomba ditentukan adu kuat hingga salah satu robot keluar arena maupun terjatuh. Dengan memakai baterai Alkaline bertenaga 1,5 volt, pihak panitia ingin memverifikasi masyarakat Semarang bahwa mengoperasikan sebuah robot tidak perlu sulit, karena perkembangan teknologinya semakin mudah dipelajari. (►http://metrosemarang.com)