Search
Close this search box.

GEMERLAP GALA NIGHT

Memperingati ulang tahun Fakultas Teknologi Pertanian Unika Soegijapranata ke- XXII yang jatuh pada tanggal 5 Juni yang lalu, Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian mengadakan acara bertajuk “Gala Night 2017” yang mengambil tema “The Night of Sparkling“. Acara diadakan pada Sabtu(10/6) bertempat di Auditorium Albertus lantai 3.
Acara Gala Night sendiri merupakan acara tahunan dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian yang disaksikan serta diisi oleh segenap civitas akademika (dosen, karyawan, mahasiswa) Fakultas Teknologi Pertanian Unika Soegijapranata. Selain itu, acara juga turut dihadiri oleh Guru Besar Fakultas Teknologi Pertanian yang juga menjabat sebagai Rektor Unika Soegijapranata, Prof. Dr. Y Budi Widianarko, M.Sc.
“Dipilihnya nama Gala yang berasal dari Bahasa Inggris yang berarti sesuatu yang lebih meriah dibanding konsep acara tahun lalu yaitu Gelar Talenta 2016 yang lebih mengutamakan pesta rakyat. Acara Gala Night di tahun ini lebih dikemas dengan konsep pentas seni dan pesta “Promenade Night (Prom Night)”. Sehingga saya mengambil nama Gala untuk menggantikan nama dari Prom Night” jelas Elizabeth Vivin sebagai Ketua Panitia Gala Night 2017.
Di tiap tahunnya, pentas Gala Night yang sebelumnya bernama Gelar Talenta juga disediakan hidangan dinner  bagi para penonton. Sesuai konsepnya yang mengusung pesta “Promenade Night (Prom Night)”, hidangan dinner yang disediakan mengusung konsep buffet dinner.
Tema yang diambil juga tidak kalah bermakna, menurut Vivin, tema “The Night of Sparkling” juga memiliki arti malam yang penuh bintang. Dalam penuturannya, malam penuh bintang lebih ditujukan kepada tujuan dari acara “Gala Night 2017” yang dapat menjadi ajang bagi bintang-bintang Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) yang bertalenta untuk menuangkan bakatnya dalam berbagai bentuk seperti bernyayi, bermain musik, berakting, dan menari.
Berbeda dengan konsep tahun lalu, acara Gala Night 2017 lebih semarak dengan menampilkan drama musikal yang dipersembahkan oleh talenta-talenta FTP berjudul “Jorinda & Joringel” yang menceritakan tentang kisah perjuangan sepasang kekasih, Jorinda dan Joringel yang hendak menemukan Air Cinta Abadi yang membuat cinta menjadi kekal adanya. Akan tetapi, Air Cinta Abadi bukanlah sesuatu yang nyata melainkan hanya mitos. Cinta Abadi sebenarnya tercermin dari perjuangan sepasang kekasih tersebut untuk menemukan Air Cinta Abadi.
Drama musikal juga turut diisi dengan penampilan Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian yaitu TP Choir dan BNDC (TP Dance) dan penampilan tiap angkatan.
“Saya berharap untuk selanjutnya dapat diadakan acara yang sejenis sebagai ajang penuangan bakat bagi segenap civitas akademika”harap Elizabeth Vivin. (Cal)

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Nih jawaban buat kalian yang masih bingung benefit beasiswa masuk di SCU dan biaya kuliahnya yang affordable. Kalau udah paham langsung gassss yaa! 

Daftar online
pmb.unika.ac.id 

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H ✨

#IdulAdha
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Gak usah galau SNBT ah, goyangin aja bareng D”CEMESH yuk 🤭

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Mau punya dosen asik - asik + suasana kuliah yang joyful? Yuk, buktikan sekarang!

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Namanya proses ada aja lika likunya, tapi jangan sampai salah pilihan, karna hanya SCU yang nyenengin ☺️ 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Hola ✨ yuk manfaatkan kesempatan mendapatkan Beasiswa Christian Youth di SCU. 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Kuliahnya seasik ini di @dkvscu, tempat yang tepat buat explore kreativitasmu 🫰

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#DKV
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
This error message is only visible to WordPress admins
There has been a problem with your Instagram Feed.

Share:

More Posts

Send Us A Message