SEMARANG, TRIBUN – Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata Semarang terus melebarkan sayap. Unika Soegijaparanata Semarang memperluas hubungan melalui kerja sama dengan Assumption University of Thailand.
Setelah mengirim empat wakil lewat pertukaran mahasiswa, baru-baru ini Pascasarjana Manajemen Unika Soegijapranata Semarang menyepakati kemitraan program MBA Tedmology Management.
Kerja sama ini merupakan hasil pengembangan nota kesepahaman kedua universitas sejak 2009. Tak hanya mahasiswa, program juga meliputi pertukaran staf ajar, magang penelitian, dan konferensi internasional.
Sesuai kesepakatan, mahasiswa S2 dari kedua universitas akan mendapatkan pengakuan atas hasil studi. Pengakuan berlaku selama mahasiswa berkuliah di masing-masing universitas selama minimal satu semester.
Bahkan, dosen dari kedua universitas dapat pula ikut membimbing thesis mahasiswa. Hal itu memungkinkan mahasiswa mengembangkan wawasan riset.
Hasil penelitian dapat dipublikasikan secara luas di kawasan ASEAN. Dengan demikian, mahasiswa semakin siap menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN.
"Kesepakatan ini semakin menguatkan kerja sama. Terlebih kesempatan mendapatkan paparan intemasional telah menjadi kebutuhan para mahasiswa Pascasarjana Manajemen Unika Soegijapranata”, papar Wakil Rektor Bidang Akademik Unika Soegijapranata Semarang, Ridwan Sanjaya, akhir pekan kemarin.(val)