Search
Close this search box.

Rayakan Ulang Tahunnya Yang ke-22, CLT Unika Adakan Misa Syukur

Centre for Language Training (CLT) Unika Soegijapranata telah merayakan ulang tahunnya yang ke-22 dengan misa syukur yang dipimpin oleh Romo Aloysius Budi Purnomo, Pr selaku Pastor Kepala Reksa Pastoral Kampus Unika, pada hari Selasa (3/4), bertempat di gedung Richardus, CLT- Unika.
Dalam homilinya Romo Aloysius Budi Purnomo kembali mengingatkan tentang spirit Santo Richardus sebagai pelindung CLT Unika supaya diresapi dan diimani dengan sungguh serta bisa menjadi teladan bagi seluruh keluarga CLT.  “Yesus telah mengubah air mata derita  menjadi air mata sukacita. Demikian seperti yang di alami Maria Magdalena dan Santo Richardus yang dipanggil oleh Tuhan melalui berbagai peristiwa dalam hidup mereka, sehingga keduanya mengalami perubahan dalam hidupnya,” terang Romo Budi.
“Dalam sejarah Santo Richardus, orang tuanya adalah kaum bangsawan, namun sepeninggal kedua orangtuanya, ia jatuh miskin, dan dalam kemiskinannya Santo Richardus masuk Universitas Oxford sebagai seorang mahasiswa yang miskin. Kendati demikian, dengan segala keterbatasan keuangan yang dialaminya, Ia berhasil menyelesaikan studi masternya hingga mencapai gelar doktor di bidang hukum kanon. Dalam usia 44 tahun, Santo Richardus ditahbiskan menjadi seorang imam dan selanjutnya satu tahun kemudian Ia diangkat menjadi Uskup Chicherster di Lyons, Perancis. Sehingga prestasi Santo Richardus ini termasuk istimewa, karena dalam waktu satu tahun setelah tahbisan sudah menjadi Uskup dan dapat mengubah segalanya. Olehkarena itu Santo Richardus yang menjadi spirit pelindung CLT Unika memberi teladan kepada kita supaya jangan khawatir saat mengalami kesulitan, karena justru dalam kesulitan tersebut selanjutnya akan diubah menjadi keberhasilan sehingga  air mata derita  diubah menjadi air mata sukacita.”
Misa Syukur yang Pertama
Dalam wawancara usai perayaan Misa Syukur, Direktur Centre for Language Training (CLT) Unika Soegijapranata, Blasius Panditya Tridanardana, M.BA mengungkapkan,”Biasanya ulang tahun CLT dirayakan setiap tanggal 11 Maret, namun ketika kami mendengar bahwa Romo juga ingin merayakan hari raya Santo Pelindung dari masing-masing gedung di Unika, kemudian kami juga mengetahui bahwa hari raya untuk Santo Pelindung gedung CLT ini yaitu Santo Richardus jatuh pada tanggal 3 April, maka kami putuskan untuk merayakan ulang tahun CLT bersamaan dengan perayaan Santo Richardus pada hari ini.”
“ Untuk yang akan datang, acara perayaan Misa Syukur  akan kami rayakan pada tanggal 3 April. Meskipun sebelumnya Misa Syukur juga diselenggarakan setiap tahun tetapi baru kali ini perayaan ulang tahun CLT dirayakan bersamaan dengan pesta nama Santo Richardus sebagai santo pelindung di Gedung Richardus (CLT). Harapan selanjutnya, tradisi yang dimulai hari ini akan kita teruskan, disertai kegiatan lainnya yang bersifat kebersamaan,” pungkasnya.

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Nih jawaban buat kalian yang masih bingung benefit beasiswa masuk di SCU dan biaya kuliahnya yang affordable. Kalau udah paham langsung gassss yaa! 

Daftar online
pmb.unika.ac.id 

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H ✨

#IdulAdha
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Gak usah galau SNBT ah, goyangin aja bareng D”CEMESH yuk 🤭

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Mau punya dosen asik - asik + suasana kuliah yang joyful? Yuk, buktikan sekarang!

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Namanya proses ada aja lika likunya, tapi jangan sampai salah pilihan, karna hanya SCU yang nyenengin ☺️ 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Hola ✨ yuk manfaatkan kesempatan mendapatkan Beasiswa Christian Youth di SCU. 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Kuliahnya seasik ini di @dkvscu, tempat yang tepat buat explore kreativitasmu 🫰

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#DKV
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
This error message is only visible to WordPress admins
There has been a problem with your Instagram Feed.

Share:

More Posts

Send Us A Message