Dalam rangka menjunjung misi sosial kepada sesama sembari mengkampanyekan hidup sehat, Divisi Sosial Badan Eksekutif Mahasiswa Unika Soegijapranata mengadakan acara bertajuk Unika Health Day mengambil tema “Because Your Life Matters” dengan bintang tamu Randy Pangalila dan Youniverse.
Acara yang dilaksanakan pada hari Minggu (9/9) bertempat di halaman Gedung Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Tengah ini, dimeriahkan dengan bazar makanan, panggung hiburan, jalan sehat bersama Randy Pangalila sepanjang 2 km dan Talkshow hidup sehat dengan narasumber Randy Pangalila dan Dr. Yudha Manggala yang dimoderatori oleh Baretta Halilintar. Di samping itu, untuk semakin memeriahkan kampanye juga diadakan cek kesehatan gratis (gula darah dan asam urat) dan donor darah.
“Dengan mengambil tema “Because Your Life Matters”, kami ingin mengajak masyarakat terutama anak-anak muda untuk memperhatikan kesehatan sebagai bagian dari aspek lain dari kehidupan,” jelas Ignasius Bagas selaku Ketua Unika Health Day 2018.
Bagas juga menuturkan disamping memperhatikan kesehatan, Unika Health Day melalui kerjasama dengan Palang Merah Indonesia juga mengadakan donor darah gratis dan cek kesehatan gratis sebagai bentuk pengabdian pada masyarakat. Bentuk pengabdian lainnya berupa pemberian uang hasil penjualan tiket sebesar 50% kepada Wisma Kasih Bunda yang melayani penderita hydrocephalus.
Cek Kesehatan Gratis
Dalam kegiatan cek kesehatan gratis, panitia Unika Health Day dibantu oleh para bidan sukarelawan dari Akademi Kebidanan Ar – Rum Salatiga yang sering melayani cek kesehatan gratis di berbagai event yang berhubungan dengan kesehatan. Menurut Mala sebagai salah satu tenaga kesehatan yang ikut terlibat dalam cek kesehatan gratis, ia menyarankan untuk sering mengadakan acara sejenis Unika Health Day karena kegiatan tersebut masih sangat dibutuhkan masyarakat.
Sementara Randy Pangalila dalam acara talkshownya mencoba berbagi tips kehidupan sehat yang telah dijalaninya selama 7 tahun, dengan menjaga pola makan dan banyak berolahraga.
“Apabila saya sangat sibuk, saya memegang prinsip untuk tidak membiarkan tubuh saya tidak berolahraga lebih dari 2 hari. Jadi semisal di hari Minggu dan Senin, saya tidak dapat berolahraga karena kesibukan saya, maka di hari Selasa, saya pasti meluangkan waktu untuk berolahraga dan bagi saya itu hukumnya wajib. Di samping itu, saya juga menjaga pola makan saya karena untuk membentuk tubuh yang sehat, proporsi pola makan yang sehat memegang peranan 70% sedangkan latihan hanya memegang peranan 30%” terang Randy. (Cal)
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi