Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sri Puryono, menyambut baik inisiasi pembangunan kampus baru Fakultas Kedokteran Unika Soegijapranata di kawasan Bukit Semarang Baru (BSB), Mijen Semarang.
Sekda berharap, bekal pendidikan kedokteran di bangku kuliah nantinya dapat membantu pemerintah untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
“Mudah-mudahan dengan pembangunan pendidikan di sektor kesehatan dapat membantu pemerintah dalam menyukseskan program-program kesehatan,” kata Sekda yang hadir pada peletakan batu pertama pembangunan Fakultas Kedokteran dan Kampus Baru Unika Soegijapranata, Rabu (2/1).
Menurut Sekda, pendidikan kesehatan menjadi faktor kunci dalam pembangunan SDM. Ini sejalan dengan obsesi presiden pada tahun 2019 adalah pembangunan di sektor SDM.
Seperti diberitakan, Universitas Soegijapranata Semarang akan membangun kampus baru di Kawasan perumahan Bukit Semarang Baru (BSB), Mijen, Semarang.
Di area pembangunan kampus kedua tersebut akan didirikan kampus Fakultas Kedokteran (FK), Fakultas Teknologi Pertanian dan Rumah Sakit.
Menandai pembangunan dilakukan peletakan batu pertama yang dihadiri oleh Rektor Unika Semarang Prof Ridwan Sanjaya, Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) RI, Prof. Dr. Mohamad Nasir.
Hadir juga Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, Ketua Umum Yayasan Sandjojo Dr Agus Suryono, dan Uskup Agung Semarang Mgr Robertus Rubiyatmoko serta kalangan akademisi dan undangan.