Remaja.suaramerdeka.com – Sabtu, 15 Maret kemarin sebuah hajatan keren bertajuk The Great Gig In The Sky sukses digelar di lapangan basket Unika Soegijapranata, Semarang. Menampilkan beberapa band luar biasa seperti, Stars and Rabbit, Matajiwa, dan Pandai Besi, event yang diinisiasi oleh Faculty of Language And Art (The Sun of My Father) untuk Alm. Ignatius Pandam Cahyadi Wiyasa a.k.a Pandam (salah satu mahasiswa Unika) yang pergi akhir 2014 lalu, berjalan dengan sangat ‘khidmat’.
Meskipun diselimuti dengan suasana yang sedikit haru, tapi beberapa band seperti Matajiwa sukses memberikan sajian ciamik untuk para pendengar musiknya. Dengan nuansa khas tradisional, duo musisi ‘luar angkasa’ ini bisa dibilang biangnya pembuat koor masal. Beberapa lagu seperti, “Semesta”, dan “Inti” jadi kunci kesuksesan mereka menghipnotis penonton yang hadir.
“Kenapa event ini digelar? Sebelumnya saya mau tanya, siapa yang kesini datang dengan sahabat, atau orang terdekatnya? Pandam adalah sahabat saya saat saya pertama di Indonesia dan belum tahu apa-apa. Dialah orang pertama yang baik dengan saya. Pandam is magic, dia spirit aku,” kata Stu, salah satu dosen sastra Inggris, Unika sekaligus sahabat Alm. Pandam usai penampilan Matajiwa.
Belum cukup hanya dihibur oleh Matajiwa, giliran sides project mutasi dari Efek Rumah Kaca, yaitu Pandai Besi yang jadi algojo. Bermain tanpa Cholil Mahmud sang frontman, Pandai Besi tetap menawan dihadapan para penonton. Tanpa basa basi, “Jalang” langsung dipilih sebagai pembuka penampilan malam itu.
“Terimakasih kami bisa diundang diacara yang sesentimental ini. Semoga tenang disana Mas Pandam,” kata Natasha Abigail, vokalis pengganti.
Seraya memanjatkan doa, beberapa lagu seperti, “Hujan Jangan Marah”, “Laki-laki Pemalu”, “Insomnia”, dan “Desember” pun nggak bisa luput dari setlist malam itu. Hingga waktu menunjukkan pukul 11 malam, akhirnya, “Menjadi Indonesia” digaungkan sekaligus sebagai penanda berakhirnya acara malam itu.
So, selamat jalan Pandam, semoga amal baik dan ibadahmu bisa diterima disisi-Nya. Amin!
Foto: Ekspresi
sumber : http://remaja.suaramerdeka.com/2015/03/16/gigs-luar-angkasa-di-tribute-to-pandam/