Dampak pandemi covid-19 dirasakan hampir semua bidang, tak terkecuali perguruan tinggi, termasuk Unika Soegijapranata.
Salah satu kegiatan yang sempat tertunda akibat pandemi covid-19 adalah pelaksanaan wisuda. Sehingga Unika akhirnya menetapkan wisuda dilakukan secara daring atau online dan dilaksanakan Sabtu (20/06/2020).
Acara wisuda online ini tergolong inovatif karena menggunakan virtual dengan teknologi animasi deteksi wajah ini. Wisuda online menjadi jawaban yang dipilih mengingat adanya protokol pandemi covid-19 yang dicanangkan oleh pemerintah hingga saat ini.
Rektor Unika Soegijapranata Prof Dr F Ridwan Sanjaya SE MSIEC dan Wakil Rektor Bidang Akademik Dra Cecilia Titiek Murniati MA PhD menyatakan mahasiswa menginginkan Unika menggelar wisuda yang memorable yang bisa dikenang terus.
“Tidak hanya hanya sekedar online dengan menggunakan slide foto atau tempel wajah seperti yang banyajk dilakukan kebanyakan perguruan tinggi. Dan cara itu belum bisa mewakili perasaan mahasiswa yang ingin seperti wisuda betulan atau offline. Sehingga Unika Soegijapranata bekerjasama dengan Dream Light World menggunakan teknologi canggih face tracking animation sehingga gerakannya mirip sekali riil atau hidup. Jadi yang berganti-ganti para wajah para wisudawannya dan bukan ditempel saja tapi betul di-tracking sehingga badan dan wajah seperti aslinya” ujar Rektor.
Menurut Rektor, cara yang dipakai Unika ini yang pertama di Indonesia. Penggarapannya halus sehingga mahasiswa bisa merasakan secara spirit seakan hadir di lokasi wisuda karena menggunakan teknologi canggih dan paling mendekati yang sesungguhnya. Memang dengan teknologi ini relatif lebih banyak mengeluarkan biaya dibanding wisuda online yang “tempel wajah” atau “slide” karena wisuda yang ini sangat mendekati aslinya dan serasa hidup seperti hadir betulan offline.
Sementara itu Wakil Rektor Bidang Akademik Dra Cecilia Titiek Murniati MA PhD menyatakan dirinya sudah melihat banyak wisuda online berbagai perguruan tinggi ternama dunia. Namun wisuda online nya biasa-biasa saja, sehingga Unika ingin melakukan wisuda online yang jauh lebih baik dari yang pernah ada dengan teknologi animasi canggih.
Sementara itu pula Kepala Biro Administrasi Akademik (BAA) Unika Soegijapranata B Lenny Setyowati SS MIKom dan Kabag Humas F Yuwono Agus S SH menyatakan wisuda bagi 536 mahasiswa ini dibagi dua gelombang, gelombang I pukul 9.00 untuk periode Maret 2020 dan Gelombang II pukul 13.00 untuk periode Juni 2020.