Pandemi COVID-19 yang terjadi saat ini memberikan dampak pada kehidupan sehari-hari, dari sektor pendidikan, pariwisata, hingga ekonomi masyarakat secara keseluruhan. Pemerintah menghimbau untuk menerapkan social distancing atau mengadakan pertemuan secara online.
Meskipun demikian, UKM Seni Kembangtaru tidak menjadikan Pandemi COVID-19 sebagai penghalang dalam berkegiatan. UKM Seni Kembangtaru berinovasi untuk membuat suatu program kerja yang fleksibel, dapat dilaksanakan pada masa pandemi, aman, serta tetap mematuhi peraturan pemerintah yaitu Online Beauty Class.
Online Beauty Class merupakan program pelatihan make up yang diselenggarakan secara online pada tanggal 7 Agustus 2020 dengan tema Tata Rias Panggung.
Panitia berharap Online Beauty Class ini dapat menjadi wadah para seniman maupun perias untuk belajar dan berkembang. “Tujuan dari Online Beauty Class adalah untuk mengembangkan kemampuan merias wajah untuk keperluan penampilan penari pada saat tampil dan penari dapat mempersiapkan diri sendiri pada situasi hectic sebelum penampilan dimulai” ujar Ketua Online Beauty Class, Dhani.
Online Beauty Class diselenggarakan dengan menggunakan platform Google Meet sehingga seluruh peserta mengikuti kelas dari rumah masing – masing. Sedangkan, panitia bersama model serta Make Up Artist menjalankan kegiatan ini secara offline dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang berlaku.
Program ini diikuti oleh sekitar 16 peserta. Tak hanya itu, 3 (tiga) peserta dengan riasan terbaik mendapatkan penghargaan berupa E-Sertificate serta E-Money. Antusiasme peserta Online Beauty Class terasa dari awal hingga penghujung acara. Para peserta mengikuti step-step make up yang oleh Make Up Artist sebagai mentor.
Tak hanya memberikan arahan tentang bagaimana membuat riasan panggung yang bold dan flawless, Make Up Artist juga memberikan beberapa tips and trick untuk mendapatkan hasil riasan wajah yang bagus. “Saya memberikan tips dan trik penggunaan foundation agar flawless, tidak mudah crack dan tahan lama. Tips dan trik ini belum tentu didapatkan pada Make Up Artist yang lain karena ini merupakan make up hack yang jarang diketahui oleh para perias atau Make Up Artist” ujar Make Up Artist, Visya Make Up.
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi