SEMARANG – Wakil Gubemur Jateng Heru Sudjatmoko hari ini rencananya akan melepas 467 mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Unika Soegijapranata di Kampus Unika. Mahasiswa KKN Unika rencananya akan ditugaskan ke Kecamatan Gubug Grobogan dan Kecamman Gunungpati Kota Semarang.
Kepala LPPM Unika, Prof Dr Andreas Lako saat dihubungi mengatakan pelepasan KKN Unika selain mengundang Wakil Gubernur Jateng Juga akan dihadiri Rektor Unika Prof Budi Widianarko.
Sebanyak 467 mahasiswa KKN rencananya akan melaksanakan tugasnya selama 21 hari di dua tempat, yakni Gubug dan Gunungpati mulai 28 Juli-17 Agustus” ujar Prof Lako, kemarin.
Dikatakan, program-program yang akan diarahkan diantaranya mengambil tema “Pengentasan Kemiskinan dan Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat Pedesaan". “Mengapa mengambil tema ini karena memang saat ini masalah kemiskinan dan peningkatan kualitas hidup masih menjadi target pemerintah” katanya.
Dijelaskan, ada yang berbeda dalam pelaktanaan KKN tahun ini. Kali ini Unika juga melibatkan 30 mahasiswanya yang berprestasi, termasuk di antaranya dari Unika Parahyangan (Unpar) Bandung. Dimana masing-masing mahasiswa dari Unpar Bandung menyatu dan berbaur dalam 30 kelompok KKN Unika.
"Tujuan lain kita melibatkan Unpar di antaranya jugs ingin sama-sama mewujudkan keinginannya belajar dalam penggabungan dua universitas. Dalam hal ini Unpar juga mengirim sejumlah dosen dan tenaga akademik untuk ikut menjadi dosen pendamping lapangan (DPL)”, jelasnya.
Rektor Unika Prof Budi Widianarko mengemukakan, pelaksanaan KKN ini juga dalam upaya mendukung visi misi dan tujuan dari pembangungan di Jawa Tengah, serta program-program pengentasan kemiskinan yang digelorakan Guhemur lawa Tangah.
Ini juga berbeda dengan periode-periode sebelumnya dalam jumlah peserta dan wilayah KKN, serta focus program kerja. “Pada periode ini, jumlahnya jauh lebih banyak mengingat wilayah KKN juga di 21 desa di Gubug dan dua kelurahan yang menjadi desa pariwisata di wilayah Gua Kreo atau Waduk Jati Banang”, pungkasnya. (gus/mar)