Lulusan Program Studi Ilmu Komunikasi memiliki prospek yang baik karena dapat memasuki hampir semua bidang pekerjaan antara lain:
- Jurnalis Media Massa (cetak, radio, televisi, media on-line)
Perkembangan yang pesat di bidang komunikasi dan industri media, yang mengakibatkan bertumbuhnya media cetak, radio, televisi, dan media online amat membutuhkan tenaga-tenaga trampil di bidang jurnalisme seperti reporter media cetak, radio, televisi, editor, penulis artikel, presenter dan penyiar. Hal ini membuka peluang bagi lulusan Ilmu Komunikasi untuk menekuni profesi sebagai jurnalis media massa.
- Pengelola Media Sosial
Media sosial dan bisnis dengan sistem online mengalami booming pada beberapa tahun terakhir. Hal ini didukung oleh mudahnya akses ke jaringan internet. Untuk mengikuti perkembangan media sosial tersebut dibutuhkan tenaga ahli di bidang komunikasi yang mampu mengelola berbagai media sosial, baik dalam lingkup komunitas maupun personal; mampu mengikuti perkembangan dan memanfaatkan teknologi informasi; serta mampu merancang, membangun dan mengelola berbagai media komunikasi sosial secara profesional. Ini merupakan profesi lain yang dapat diisi oleh lulusan program studi Ilmu Komunikasi.
- Peneliti, Penulis, Analis Media
Dalam dunia bisnis, perkembangan dalam mayarakat akan sangat menentukan langkah bisnis yang harus diambil oleh para pebisnis. Untuk itu, profesi sebagai peneliti, penulis, analis media dibutuhkan dalam dunia bisnis, baik untuk merencanakan, mendesain, mengelola dan mengevaluasi pengembangan media sebagai industri maupun sebagai konsultan bisnis media.
- Tenaga dan Analis Komunikasi Publik (Corporate Public Relation dan Government Public Relation)
Pada saat ini, tenaga dan analis Corporate Public Relation maupun Government Public Relation, merupakan profesi yang sangat dibutuhkan. Korporasi dan pemerintah perlu memberikan pencitraan yang baik bagi masyarakat tentang perusahaan atau pemerintah yang diwakilinya, dan untuk profesi ini ideal diisi oleh mereka yang memiliki pengetahuan dan ketrampilan yang baik di bidang Ilmu Komunikasi.
- Wirausaha Media
Pada era sekarang ini, persaingan semakin kompetitif. Lulusan perguruan tinggi tidak hanya dituntut mampu bekerja memenuhi kebutuhan pasar, tetapi juga mampu menciptakan lapangan pekerjaan. Di bidang komunikasi, terdapat beberapa kegiatan seperti: pembuatan iklan, video klip lagu, sinetron, film, dan konsultan komunikasi publik yang dapat digeluti oleh lulusan Ilmu Komunikasi. Oleh karena itu kurikulum program studi Ilmu Komunikasi dirancang untuk memenuhi tujuan tersebut. Dengan berbekal ilmu yang dipelajari dalam proses pembelajaran, lulusan diharapkan dapat berwirausaha mengembangkan berbagai peluang usaha di bidang komunikasi dan jurnalisme.
- Dosen Ilmu Komunikasi
Persoalan di bidang komunikasi dan kebutuhan akan tenaga ahli komunikasi di masyarakat menciptakan kebutuhan tenaga ahli yang terdidik dan terampil di bidang komunikasi. Oleh karena itu kebutuhan akan dosen dan ahli komunikasi merupakah salah satu jenis pilihan karir yang dapat dipenuhi oleh lulusan Ilmu Komunikasi. Karena untuk jenjang karier dosen harus memenuhi pendidikan minimal Magister, maka sekaligus hal ini membuka peluang pada pembukaan Program Studi Magister Ilmu Komunikasi.