Menjadi wisudawan terbaik Program Studi Sastra Inggris memang pernah diimpikan oleh Tan Nia Putri Evanthe yang akrab disapa Putri. Ternyata modal aktif mengikuti organisasi dan mencari nilai akademik yang baik mewujudkan mimpinya. Anak kelahiran 27 September 1993 dari pasangan Tanto Satrio dan Indra Soetiati ini mengangkat judul skripsi, “Supersition Among Indonesian Chinese Family ini Semarang” dan berhasil menyelesaikan pendidikan tingginya selama 3,9 tahun dengan IPK 3,51.
Sebenarnya banyak tantangan yang dialaminya selama menyusun skripsi, karena topik yang diambil termasuk judul baru dan belum pernah ditulis sebelumnya. Sempat muncul keraguan dalam menyusun topik ini apalagi judul yang ditulis mengenai supersition yang berkaiatan dengan kepercayaan (budaya) sehingga mengharuskan Putri mencari subjek keluarga yang benar-benar memiliki budaya chinese yang kental. Namun dukungan dari dosen pembimbingnya mampu membawa Putri menyelesaikan skripsinya bulan Juli lalu dan mendapat nilai A. Ternyata dibalik kerja keras Putri terdapat orang-orang yang mendukung dan menjadi penolong bagi Putri. Ucapan terima kasih terbesar diberikan pada keluarga PRM (Promosi Recruitment Mahasiswa) khususnya tim SGS (Student Gets Student).
Dari keluarga PRM dan SGS lah Putri belajar banyak hal, dulunya Putri adalah orang yang pasif dan hanya suka kegiatan olahraga, namun ketika dengan tidak sengaja dimintai bergabung di tim SGS pada tahun 2013 silam malah menjadi turning point bagi Putri untuk mengalami transformasi hidup. Disini Putri menemukan kesukaannya terhadap komunikasi, keberanian untuk berbicara dengan banyak orang (audience), rasa percaya diri, ketangguhan dalam menghadapi situasi dunia kerja yang keras dan juga mendapat keluarga kedua yang akrab dan saling membantu.
Banyak hal yang Putri dapatkan selama kuliah, pengalaman bergabung dalam organisasi (BEMF dan Senat),mahasiswa penerima beasiswa PPA (2013), dan sampai menjadi finalis SOTY mewakili Fakultas Bahasa dan Seni menjadi kesan tersendiri bagi Putri. Ini semua dijadikan kenangan berharga selama berkuliah di di Unika Soegijapranata .Sukses selalu untuk kita semua. (jow)
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi