Pada tanggal 25-27 September OMK Campus Ministry melaksanakan kaderisasi di daerah Kopeng, Salatiga. Tujuan diadakan kaderisasi ini adalah untuk menggantikan pengurus-pengurus lama dengan pengurus-pengurus yang baru.
Berbagai kegiatan dilakukan oleh para peserta kaderisasi, diantaranya adalah outbond. Peserta diwajibkan untuk memeragakan menjadi orang yang cacat, misal: buta, tidak mempunyai tangan, bisu, dan lumpuh. Dalam kondisi fisik yang tidak sempurna, para calon pengurus OMK Campus Ministry diwajibkan berjalan jarak jauh untuk sampai di pos selanjutnya. Dalam pos-pos tersebut, para peserta mengikuti aneka permainan yang disediakan oleh panitia, dalam hal ini para panitia kaderisasi berharap para peserta bisa mengambil nilai-nilai dalam kegiatan Outbond tersebut. Setelah diadakan kegiatan Outbond tersebut, para peserta dan panitia Kaderisasi melakukan misa yang dipimpin oleh Rm. Yohanes Gunawan sekaligus refleksi setelah mengikuti Outbond.
Pada hari terakhir para calon pengurus OMK Campus Ministry diajarkan untuk mempunyai 4 kartuAS yaitu Kerja kerAS, Kerja tuntAS, Kerja cerdAS, dan Kerja ikhlAS. Setelah panitia memberi pengarahan untuk menjadi pengurus OMK Campus Ministry, para calon pengurus OMK Campus Ministry yang baru resmi dipilih untuk mengnggantikan pengurus lama. Para pengurus OMK yang baru, diharapkan untuk menjadi terang dan garam dunia bagi sesama, dan bekerja sepenuh hati dalam melayani sesama. (adr)