Unika Soegijapranata Semarang resmi memiliki kampus baru berkonsep green building di kawasan Bukit Semarang Baru (BSB) City.
Bangunan kampus anyar itu diperuntukkan untuk Fakultas Kedokteran (FK) dan Fakultas Teknologi Pertanian (FTP).
Rektor Unika Soegijapranata Ferdinandus Hindiarto mengatakan bangunan berkonsep hijau atau green building didasari oleh tokoh gereja pecinta lingkungan.
Tokoh tersebut bernama Fransiskus Asisi, kemudian digunakan untuk penanaman gedung baru.
“Iya, green building sejati dan kami sudah dapat mengantongi sertifikatnya,” kata Ferdinand mengenalkan gedung bertingkat 4 lantai kepada awak media, Senin (4/4).
Dia mengungkapkan alasana pemilihan BSB City sebagai lokasi pembangunan, meski tempatnya cukup jauh dari kampus utama di daerah Bendan, Gajahmungkur.
“Lahannya habis, depannya kampus ada, tetapi tanahnya bergerak, jadi diputuskan di BSB sejak 2015,” tuturnya.
Tak hanya untuk dua fakultas tersebut, Ferdinand menyebut akan dibangun sejumlah gedung di lahan seluas tujuh hektar tersebut.
“Nanti akan ada RS Sandjojo, gedung olahraga, dan gedung fakultas kedokteran beserta laboratoriumnya,” imbuhnya.
Meskipun berkonsep ramah lingkungan, dia menjelaskan tiap kelas difasilitasi teknologi super canggih untuk mendukung kelancaran kegiatan perkuliahan.
“Gedung ini dibuat untuk pembelajaran kontekstual yang didesain menggunakan smart tv,” paparnya.
Saat dibuka untuk aktivitas perkuliahan, Ferdinand mengajak sejumlah mahasiswa keliling gedung.
Dia mengenalkan beberapa ruangan beserta fungsinya.
Carolina Yuha Niken Ayu, mahasiswi Program Studi Teknologi Pangan Fakultas Teknologi Pertanian mengaku tak sabar ingin segera menikmati bangku perkuliahan di gedung baru.
“Keren banget, saya masih online kuliahnya ingin segera kuliah tatap muka, jadi ingin segera kuliah di kampus baru ini,” kata mahasiswi semester dua itu.
Termasuk ungkapan yang dilontarkan mahasiswa Fakultas Kedokteran Valentino Danu. Menurutnya kampus penuh paham lingkungan itu secara keseluruhan bagus, baik fasilitas maupun gedungnya.
“Ini beda sekali dengan kampus lama, secara keseluruhan sudah bagus, tetapi menurut saya harus ada perawatan,” harapnya.
#https://www.msn.com/id-id/berita/nasional/gedung-baru-unika-di-bsb-city-buat-mahasiswi-ini-terperangah-keren-banget/ar-AAVQaMF?li=AAuZNMP