TRIBUNJATENG .COM, SEMARANG – Kasatbinmas dari Polrestabes Semarang, Kompol. Ristriana Pasaribu menemui Rektor Unika Prof Dr Ir Yohanes Budi Widianarko Msc untuk menjalin kerjasama antara kepolisian dengan Unika Soegijapranata dalam pembentukan FKPMM (Forum Kemitraan Polri Masyarakat Mahasiswa) di lingkungan kampus.
Bertempat di Ruang Rapat lantai 3 Gedung Mikael pada hari Selasa, 10 November 2015 disambut dengan hangat oleh Rektor Unika Soegijapranata, Prof. Dr. Ir. Yohanes Budi Widianarko, M.Sc.
“Dalam kehidupan bermasyarakat terutama di lingkungan kampus perlu diciptakan suasana yang kondusif, dengan menjaga keamanan dan kenyamanan kampus, supaya jangan sampai terjadi banyak masalah apalagi pelanggaran hukum,” terang Kompol Ristriana Pasaribu.
Untuk itu deteksi dini, mengidentifikasi dini dan menyelesaikan dini, setiap masalah keamanan yang muncul di kampus perlu dilakukan. Menurut Ristriana dengan demikian apabila terjadi masalah maka tidak perlu setiap masalah yang muncul harus diselesaikan di kepolisian tetapi bisa diselesaikan dalam wadah FKPMM sebagai mitra kepolisian di kampus Unika Soegijapranata.
Dalam sambutannya, Prof. Budi mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari pihak kepolisian serta sangat mengapresiasi niat dari Kasatbinmas Polrestabes Semarang dalam pembentukan FKPMM di Unika Soegijapranata dan berharap supaya hal tersebut bisa ditindaklanjuti.
“Saya sangat mengapresiasi pembentukan FKPMM di lingkungan kampus, apalagi kampus kami semakin berkembang. Mau tidak mau keamanan juga menjadi perhitungan kami. Meskipun sudah ada pengamanan dari satuan pengamanan (SATPAM) tapi juga perlu dibentuk FKPMM untuk menjaga keamanan dan stabilitas dalam kampus” ujar Prof. Y Budi Widianarko
Dalam kunjungan ini, terdapat pula perwakilan mahasiswa yang diwakili oleh BEM Universitas yang terdiri dari 4 orang. Mereka mewakili mahasiswa untuk menyampaikan aspirasi mengenai keadaan yang ada di kampus. Dan diakhir pertemuan, diadakan foto bersama di selasar gedung Mikael lantai 2. (*)
sumber : jateng.tribunnews.com
Serah Terima Jabatan Ormawa FHK SCU
Fakultas Hukum dan Komunikasi (FHK) Soegijapranata Catholic University (SCU) melaksanakan Serah