Memperingati Dies Natalis ke-40 Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata Semarang mengadakan serial diskusi dengan tema ‘Memacu Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Pertumbuhan Berkelanjutan.
Serial diskusi ini terbentuk sebagai wujud kontribusi civitas akademika FEB Unika Soegijapranata terhadap Indonesia khususnya dalam bidang ekonomi dan terbagi menjadi 4 sub-tema.
Senin (11/7/2022) membahas subtema ekonomi, Rabu (13/7/2022) membahas membahas subtema keuangan dan investasi, Senin (18/7/2022) membahas subtema akuntansi, dan Rabu (20/7/2022) membahas subtema manajemen.
Serial diskusi pertama ini diadakan secara hibrida, baik luar jaringan (luring) maupun dalam jaringan (daring).
Acara luring berada di ruang Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis, kampus Unika Soegijapranata Bendan Duwur Gajah Mungkur Semarang
Apelina Teresia, SAk, ketua koordinator serial diskusi, mengatakan bahwa diskusi ini sebagai pemantik tumbuhnya ide-ide atau gagasan baru yang kelak dapat berguna bagi perekonomian Indonesia.
Adapun sub-tema yang disuguhkan dalam diskusi itu juga berlandasan dari latar belakang fokus pembelajaran FEB Unika Soegijapranata.
“Sub-tema itu disesuaikan dengan program studi di FEB juga, karena di FEB itu ada Manajemen, Akuntansi, dan Perpajakan juga. Jadi diharapkan dari masing-masing prodi itu dapat mengaitkan ilmunya ke tema besar ini yaitu memacu pemulihan ekonomi nasional menuju pertumbuhan berkelanjutan,” terangnya.
Acara diskusi ini menjadi makin menarik karena melibatkan dosen dan mahasiswa.
Kali ini mahasiswa tidak hanya menjadi pendengar seperti ketika melakukan kegiatan kuliah, melainkan menjadi narasumber juga.
Mahasiswa, dosen maupun masyarakat umum untuk ikut terlibat dalam serial diskusi yang akan datang pada 13, 18, dan 20 Juli yang akan datang.
Pendaftaran dapat dilakukan melalui link bit.ly/PendaftaranPesertaDS atau menghubungi 085643865523.
Mahasiswa yang menjadi narasumber yakni Tim Capital Enterprise yang berisikan mahasiswa FEB yang telah meraih runner up Glow Mention 2022.
Pada kesempatan ini. Capital Enterprise akan membagikan pengalamannya dalam mengikuti acara bergengsi itu.
MG. Westri Kekalih SS.E, ME, selaku dosen manajemen FEB Unika dan narasumber acara hari pertama menyampaikan pesan bahwa sebaiknya dalam masa pemulihan ekonomi nasional ini tidak kemrungsu atau tergesa-gesa karena kita perlu memperhatikan kepentingan-kepentingan lainnya pula.
“Seiring sudah meredanya Covid, dan pertumbuhan ekonomi yang sudah mulai positif. Namun kondisi kita saat ini, kan, inginnya cepat untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi,” tambahnya.
Ia menilai upaya untuk mengejar ketertinggalan ekonomi dengan mengerahkan bahkan mengeksploitasi Sumber Daya Alam (SDA) secara tidak bertanggung jawab.
Dampaknya terjadi kerusakan lingkungan dan juga berimbas pada ketimpangan sosial.
#https://jateng.tribunnews.com/2022/07/17/dies-natalis-ke-40-feb-unika-soegijapranata-gelar-serial-diskusimemacu-pemulihan-ekonomi-nasional