Senin, 17 April 2023, Soegijapranata Catholic University (SCU) atau dikenal dengan Unika Soegijapranata menjalin kerja sama dengan Danacita. Kerja sama ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) di Ruang Hijau, Gedung Mikael lantai 3, Kampus 1 Bendan, Unika Soegijapranata. Penandatanganan PKS dilakukan oleh Rektor SCU dan Direktur Utama Danacita. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Pengembangan Sumber Daya, Wakil Rektor Bidang Akademik Kemahasiswaan dan Alumni, Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Pengembangan Bisnis, Kepala Lembaga Pengembanganan Mahasiswa dan Alumni (LPMA), Kepala Biro Administrasi Keuangan, Kepala Biro Administrasi Akademik, Kepala Unit Promosi dan Rekrutmen Mahasiswa (PRM), Kepala Unit Kemahasiswaan dan Alumni (UKA), dan tim Danacita.
Danacita merupakan platform dengan solusi pembiayaan bagi pelajar, mahasiswa, maupun tenaga profesional untuk menempuh studi di lembaga pendidikan tinggi dan program kejuruan yang telah berdiri sejak 2018. Hingga kini Danacita telah tersebar di pulau Jawa, Bali dan Asia.
Direktur Utama Danacita, Alfonsus Dwianto Wibowo menuturkan “Kami punya banyak cerita tentang pembiayaan kuliah, beberapa karena kendala keuangan, cash flow, kebutuhan mendesak, dsbnya. Kami merasa belum ada solusi yang ditawarkan, kecuali beasiswa. Oleh karena itu, kami senang sekali bisa mencoba memecahkan masalah ini. Memang inilah alasan kami berdiri. Kami juga senang dapat melayani dan berkomitmen bersama SCU.”
Dr Ferdinandus Hindiarto SPsi MSi, Rektor SCU memberi tanggapan baik akan kerja sama ini, “Baik kalau hal ini dapat disosialisasikan sejak awal kepada mahasiswa maupun orang tua mahasiswa, sehingga Danacita menjadi salah satu alternatif pembiayaan.”
Setelah acara penandatanganan, acara dilanjutkan dengan diskusi mengenai implementasi kerja sama yang telah terjalin.
“Kami memastikan biaya pendidikan tepat sasaran. Ini salah satu komitmen kami agar 100% pembiayaan untuk kuliah.” tutur Alfonsus.
Kerja sama yang terjalin antara Soegijapranata Catholic University (SCU) dengan Danacita ini harapannya dapat menjadi solusi alternatif bagi para mahasiswa, orang tua mahasiswa maupun para calon mahasiswa dan calon orang tua mahasiswa yang terkendala dengan pembiayaan perkuliahan. Salah satu contoh konkretnya dengan sistem pembayaran cicilan hingga 24 bulan. [Humas SCU/Cis]