(KRjogja) – SEMARANG, Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata Semarang menggelar job fair ke-23 di kampus Bendan duwur 14-15 April 2016 dengan melibatkan sedikitnya 30 perusahaan nasional.
Kepala Soegijapranata Student Career Centre (SSCC) Dr Kristiana Haryanti MSi Psi kepada pers di kampus setempat menyatakan, jumlah perusahaan yang ikut ambil bagian job fair lebih banyak dibanding pelaksanaan job fair semester sebelumnya dengan 23 perusahaan.
"Pada job fair sebelumnya tidak kurang dari 2.500 pencari kerja datang dan kali ini diperkirakan 3.000 bahkan lebih bisa menghadiri job fair. Peserta dari Unika maupun kampus lain diperbolehkan mengikuti job fair gratis ini" ujar Kristiana.
Menurutnya, job fair bertujuan mendekatkan perusahaan kepada mahasiswa sehingga mahasiswa terbantu serta diharapkan lulusan cepat mendapat pekerjaan. Mahasiswa atau lulusan harus mampu memperoleh pekerjaaan yang baik sejalan dengan era MEA sekarang ini. (Sgi)
Tautan : http://www.krjogja.com