Jajaran rektorat Soegijapranata Catholic University (SCU) melepas seorang dosen dan tenaga kependidikan yang telah memasuki masa purna karyanya di Kampus Ungu. Mereka adalah Dosen Fakultas Hukum dan Komunikasi (FHK) Dr. Endang Wahyati, SH, MH yang telah mengabdi selama 40 tahun dan Tenaga Kependidikan Biro Manajemen Sistem Informasi (BMSI) Bambang Budi Saputra, SKom yang telah berkarya selama 29 tahun. Pelepasan tersebut diselenggarakan pada Senin, 25 November 2024
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Rektor Bidang Pengembangan Sumber Daya (PSD) Dr. Agnes Advencia C. turut memberikan apresiasi kepada kedua purna tugas. “Rasanya campur aduk, ada senangnya karena pengabdian yang panjang telah selesai dan kini bisa banyak meluangkan waktu bersama keluarga. Namun juga menjadi momen perpisahan yang penuh makna, mengingat semua waktu, jiwa, dan raga telah dicurahkan untuk SCU,” tuturnya.
Di sisi lain, Dr. Endang juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya karena sudah diberi kesempatan mengabdi di SCU. “Tidak ada kata lain selain puji syukur dan terima kasih karena mendapatkan kesempatan berkarya selama 40 tahun, sebuah perjalanan yang tidak pendek,” kesannya. Dr. Endang pun mengungkapkan bahwa dirinya telah belajar banyak dari komunitas sivitas akademika yang luar biasa.