Saat ini mahasiswa Unika Soegijapranata, tidak terkecuali Fakultas Bahasa dan Seni masih harus mengikuti pembelajaran secara online. Meskipun demikian, mahasiswa tetap harus aktif dalam menjalankan kehidupannya sebagai mahasiswa.
FLASH (FLA Shines) 2021 hadir sebagai kegiatan atau ajang bersaing di tingkat Fakultas Bahasa dan Seni dalam bentuk penelitian nyata yang dapat dikembangkan sebagai upaya pengabdian mahasiswa terhadap fakultas, universitas, dan masyarakat. Kegiatan ini diadakan untuk melihat persaingan SOTY (Student of The Year) yang diselenggarakan oleh Universitas Katolik Soegijapranata Semarang.
FLASH (FLA Shines) 2021 yang mengangkat tema besar “Enthusiasm Transform” memberikan kesempatan pada mahasiswa Fakultas Bahasa dan Seni angkatan 2019 untuk melibatkan dirinya secara aktif. Dalam kegiatan ini, mahasiswa Fakultas Bahasa dan Seni mengajukan ide atau gagasan terkait semangat dan semboyan Mgr Soegijapranata yaitu Aktif, Peduli, dan Bermakna.
Adapun dua peserta yang telah mempresentasikan gagasan hasil kerja penelitian yang telah dilakukan, yaitu Evelyna Nissi Adjikusuma dari Sastra Inggris 2019 dan Christine Oktaviana Tanudjaja dari Englishpreneurship 2019.
Acara ini diadakan pada hari Sabtu, 12 Juni 2021 melalui Zoom Meeting dan dihadiri oleh 35 partisipan termasuk di dalamnya ada beberapa dosen Fakultas Bahasa dan Seni. Acara ini berjalan dengan lancar dan setiap sesi presentasi serta tanya-jawab dapat memotivasi audiens yang hadir menyaksikan.
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi