Kegiatan Pemilu 2022 diselenggarakan untuk mencari anggota Organisasi Mahasiswa terlebih SMF dan BEMF Psikologi 2022/2023. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rentang tanggal 13 Juli – 13 Agustus 2022. Pelaksanaan Pemilu 2022 ini diselenggarakan oleh SMF Psikologi yang dibantu oleh KPUF Psikologi.
Pelaksanaan Pemilu SMF Psikologi diawali dengan Open Recruitment Ketua & Anggota SMF Psikologi pada 13–20 Juli 2022 melalui google form. Selanjutnya, seleksi tahap I wawancara pada 22 Juli 2022 secara hybrid di Gedung Antonius ruang 201 dan google meet. Lalu dilanjutkan seleksi tahap II studi kasus dan orasi pada 23 Juli 2022 melalui Zoom Meeting. Setelah kedua tahap seleksi, telah didapatkan 11 orang penerus SMF Psikologi dan diumumkan pada 25 Juli 2022.
Pelaksanaan Pemilu BEMF 2022/2023 diawali dengan Open Recruitment Ketua BEMF Psikologi pada 20 Juli–1 Agustus 2022 serta pada 2 Agustus 2022 diselenggarakan Technical Meeting. Pada 4–9 Agustus 2022 adalah masa kampanye dan 10 Agustus 2022 adalah masa tenang. Pada 11 Agustus 2022 dilaksanakannya Orasi Calon Ketua BEMF Psikologi melalui Zoom Meeting. Selanjutnya, pada 12 Agustus 2022 diselenggarakan Pemungutan Suara dan 13 Agustus 2022 perhitungan suara. (#SMFPsi)