Search
Close this search box.

Unika Lepas Dua Tendik dan Seorang Dosen Yang purna Tugas

(Sebelah kanan nomor 2 dan 3) Bp Suparmin dan Drs Hermawan Pancasiwi BA MSi  saat berfoto bersama Rektor dan para Wakil Rektor serta Kaprodi Ilmu Komunikasi FHK usai acara Pelepasan.

Di penghujung akhir sebelum liburan datang menjelang tahun 2020, pada hari Rabu (23/12)  Unika Soegijapranata  melepas dan menghantar dua tenaga kependidikan (tendik) dan seorang dosen pengajar yang telah memasuki masa purna tugas (pensiun). Mereka adalah Drs Hermawan Pancasiwi BA MSi, Matius Sutikno dan Suparmin.
Acara yang diselenggarakan di ruang hijau Mikael lantai 3, tampak dihadiri oleh Rektor Unika Soegijapranata Prof Dr F Ridwan Sanjaya MS IEC, didampingi oleh beberapa Wakil Rektor beserta para Wakil Dekan dan Ketua Prodi, maupun Kepala Biro, UPT dan Lembaga,  yang hadir pula melalui ruang virtual Unika.
Dalam  suasana yang akrab, acara terselenggara dengan khidmat. Dan dalam acara pelepasan tersebut, mewakili sambutan yang purna tugas adalah Drs Hermawan Pancasiwi BA MSi, atau sering disapa Pak Hengwi.
Dalam sambutannya, Pak Hengwi mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas banyak kesempatan dan kenangan yang didapat selama berkarya di Unika Soegijapranata.
“Saya mewakili rekan Mas Matius Sutikno yang sudah 32 tahun berkarya di Unika, juga Mas Parmin yang sekitar 30 tahun 49 hari berkarya, demikian pula saya sendiri yang telah diberi kesempatan berkarya sekitar 28 tahun 4 bulan, telah banyak sekali kenangan dan pengalaman yang kami jalani dan peroleh bersamaan dengan masa tugas kami masing-masing,” ucap Pak Hengwi.
Di saat kami terakhir berada di Unika karena masa tugas kami sudah selesai, yang ada dalam perasaan kami adalah rasa syukur dan juga merasa kehilangan karena banyak kenangan yang kami rasakan selama berkarya di Unika.
Kami ucapkan terima kasih, karena Unika tidak hanya memberi kami sekeluarga hidup, tetapi juga memberi kami nilai juga kepercayaan diri, lanjutnya.
Sementara Rektor Unika Soegijapranata, Prof Ridwan Sanjaya juga menghaturkan penghargaan atas segala pengabdian dan loyalitas para purna tugas selama berkarya di Unika.
“Seperti pada saat melepas purna tugas sebelumnya, saya secara pribadi mengucapkan terima kasih atas loyalitas, peran dan tanggungjawab yang sudah dilaksanakan dengan baik oleh para purna tugas mulai Pak Hengwi, Pak Tikno dan Pak Parmin. Karena keberadaan Bapak-Bapak ini bukan hanya sejarah selintas lalu saja, tetapi ada catatan-catatan sejarah di Unika Soegijapranata yang tidak bisa hilang kalau tanpa Bapak-Bapak semua,” paparnya.
Termasuk Pak Hengwi yang banyak berperan dalam kegiatan kerohanian awam di Unika. Semisal saat itu Campus Ministry  tidak ada Romo yang mengelolanya, maka Pak Hengwi diminta untuk mengelolanya.
Demikian pula Pak Parmin yang menjadi rekan untuk mengayomi rekan-rekan lainnya dalam keamanan kampus Unika, Juga Pak Matius Sutikno dalam tugas yang menjadi tanggungjawabnya hingga detik-detik terakhir, namun sebenarnya bukan detik terakhir karena setiap tahun kita bakal ketemu dalam suatu perjumpaan paguyuban setiap perayaan Natal, jelas Prof Ridwan.
Saya berharap, Bapak-Bapak tidak berhenti di sini saja, melainkan seperti banyak rekan tendik yang sudah purna tugas ternyata sesudahnya masih bisa mengembangkan diri sesuai kemampuan yang dimiliki, di bidang wiraswasta maupun kerohanian, pungkasnya. (FAS)

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Nih jawaban buat kalian yang masih bingung benefit beasiswa masuk di SCU dan biaya kuliahnya yang affordable. Kalau udah paham langsung gassss yaa! 

Daftar online
pmb.unika.ac.id 

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H ✨

#IdulAdha
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Gak usah galau SNBT ah, goyangin aja bareng D”CEMESH yuk 🤭

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Mau punya dosen asik - asik + suasana kuliah yang joyful? Yuk, buktikan sekarang!

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Namanya proses ada aja lika likunya, tapi jangan sampai salah pilihan, karna hanya SCU yang nyenengin ☺️ 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Hola ✨ yuk manfaatkan kesempatan mendapatkan Beasiswa Christian Youth di SCU. 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Kuliahnya seasik ini di @dkvscu, tempat yang tepat buat explore kreativitasmu 🫰

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#DKV
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
This error message is only visible to WordPress admins
There has been a problem with your Instagram Feed.

Share:

More Posts

Send Us A Message

casibom son girişcasibom güncel giriş 2024​casibom 760JojobetjojobetJojobetCasibom GirişCasibomDeneme Bonusu Veren SitelerCasibom Girişdeneme bonusuDeneme BonusucasibomcasibomJojobetCasibom Giriş