SEMARANG (KRjogja .com)– Unika Soegijapranata bekerja sama dengan PMI Kota Semarang melaksanakan kegiatan donor darah di selasar gedung Thomas Aquinas kampus Unika, Senin (14/09/2015).
Penanggung jawab kegiatan Mega Delima Puspitasari (mahasiswa Jurusan Akuntansi FEB Unika) mengatakan kegiatan donor darah atas prakarsa KSR Unika Soegijapranata ini diadakan rutin satu tahun empat kali. Penyelengaraan kali ini adalah yang ke-3 dalam tahun ini.
“Animo peserta donor dalam setiap penyelenggaraan kegiatan donor darah rata-rata meningkat. Terbukti dalam pelaksanaan bulan September ini, jumlah target kantung darah meningkat dari yang biasanya hanya 50 kantung menjadi 75 kantung darah” ujar Mega.
Peningkatan kali ini, ujar Mega, juga karena dalam pelaksanaan bulan Mei lalu ada peserta donor yang tidak bisa donor darah karena kantung yang tersedia sudah habis. Sehingga pelaksanaan bulan September ini PMI menambah jumlah kantung menjadi 75 kantung darah. (Sgi)
sumber : krjogja.com, berita.suaramerdeka.com, news.unika.ac.id