Universitas Katolik Soegijapranata menggelar Festival Penelitian dan Pengabdian Masyarakat yang dilaksanakan di kampus tersebut, Selasa (28/12/2021). Terdapat empat penelitian yang dipresentasikan dalam festival tersebut.
Rektor Unika Soegijapranata, Ferdinand Hindiarto mengatakan, hal pertama yang ingin dia gembleng adalah moralitas dan karakter akademisi di Unika Soegijapranata Semarang.
“Hal itu sudah kita jalankan sehari-hari ketika sedang melakukan aktivitas akademis,” jelasnya.
Kedua, lanjutnya, dia ingin para akademisi untuk melakukan pengembangan ilmu pengetahuan dan menyebarkan ke masyarakat. Salah satunya adalah dengan cara penelitian.
“Kalimat ini klise namun sebenarnya dalam,” ujarnya.
Untuk itu, dia menyesalkan penelitian yang dilakukan oleh akademi yang hanya dipublikasikan di jurnal tanpa ada dampak ke masyarakat.
“Selama ini penelitian yang dilakukan di universitas tak sampai masyarakat. Yang jadi penyebabnya karena hanya dipublikasikan di jurnal,” imbuhnya.
Menurutnya, hasil dari penelitian tak hanya dipublikasikan di jurnal namun juga diberikan kepada masyarakat. Untuk Itulah, dia membuat festival penelitian dan pengabdian masyarakat ini.
“Datanya riset diambil dari masyarakat namun diterbitkan di jurnal. Kita harus bayar dosa tersebut,” tandasnya.
# https://betanews.id/2021/12/kritik-peneliti-rektor-unika-riset-dari-masyarakat-namun-hanya-terbit-di-jurnal.html