Mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Unika Soegijapranata yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Peduli Pangan Indonesia (HMMPI) telah melaksanakan kegiatan Live In pada tanggal 4-5 Mei 2019.
Selama dua hari, anggota HMPPI Unika berdinamika bersama dengan warga RW 3 Desa Gedawang, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang melalui beragam kegiatan. Kegiatan tersebut antara lain bazar sembako, demo memasak, penyuluhan gizi dan UMKM oleh dosen Unika, serta penampilan anak-anak PAUD dari Desa Gedawang.
Princy Devina Jusuf selaku ketua panitia Live In HMPPI 2019 mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan masyarakat RW 3 Desa Gedawang untuk dapat mengolah hasil pertaniannya. Hal ini diwujudkan dalam program P3L (Pengembangan Produk Pangan Lokal).
“Salah satu hasil panen masyarakat Desa Gedawang yang paling banyak adalah singkong. Oleh sebab itu, kami dari HMPPI berusaha membantu mengembangkan singkong tersebut supaya memiliki nilai jual yang lebih tinggi. Pada saat ini produk yang sudah kami kembangkan adalah keripik singkong dengan rasa coklat merk ‘SI ENGKONG NRAWANG’,” ungkap Princy.
Selain itu, kegiatan live in ini juga diharapkan dapat memberikan pengetahuan tentang pangan kepada masyarakat RW 3 Desa Gedawang melalui penyuluhan gizi. Melalui kegiatan ini pula, mahasiswa dapat semakin dekat dengan lingkungan sosial dan lebih membaur secara langsung ke masyarakat.
“Ini adalah kedua kalinya HMPPI Unika melakukan kegiatan live in di Desa Gedawang. Sebelumnya kegiatan live in pertama kali diadakan pada tahun 2017. Meskipun demikian, HMPPI sendiri telah melakukan pembinaan di Desa Gedawang RW 3 sejak tahun 2015,” terang Princy.
Adapun kegiatan lainnya yang juga tidak kalah menarik adalah bazar sembako dan demo masak. Berbeda dari tahun sebelumnya, bazar sembako murah dan demo masak adalah kegiatan yang baru pada acara live in tahun ini. Dan dalam kegiatan demo memasak, menu yang dipraktekkan adalah ayam saus mentega dan kue talam.
Pada tanggal 5 Mei, diadakan penyuluhan gizi oleh Dr Ir Ch Retnaningsih MP (dosen FTP Unika) dan penyuluhan UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) oleh Dr Ch Yekti Prawihatmi SE MSi (dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika). Masyarakat Desa Gedawang terlihat antusias mengikuti serangkaian kegiatan.
“Ke depannya, kita berharap dapat melakukan kegiatan pengabdian dalam lingkup yang lebih luas, seperti mencakup satu Desa Gedawang. Kami merencanakan kegiatan berkelanjutan untuk membimbing masyarakat di Desa Gedawang dalam memproduksi produk yang telah kami bantu,” pungkas Princy. (Agatha)
Klinik Pratama Ibu Teresa SCU Berikan Edukasi Risiko dan Gejala Vertigo, Hadirkan Pemeriksaan untuk Cek Keseimbangan Tubuh
Klinik Pratama Ibu Teresa Soegijapranata Catholic University (SCU) memberikan edukasi