Fakultas Kedokteran (FK) Soegijapranata Catholic University (SCU) melepas lulusannya dalam acara Yudisium FK SCU Periode III Tahun Akademik 2023/2024. Kegiatan ini diselenggarakan pada Senin, 29 Januari 2024 di Theater Fransiskus Asisi, Kampus 2 SCU BSB.
Ada sebanyak 15 calon dokter muda SCU yang dilepas dalam yudisium kali ini. Nantinya, mereka akan diwisuda pada Sabtu, 9 Maret 2024.
Mereka pun akan mengikuti Koas terhitung pada 1 April 2024. Program Profesi Kedokteran tersebut akan diikuti sedikitnya selama 1,5 tahun atau paling lama 2 tahun. Mereka akan mengabdi di beberapa rumah sakit, di antaranya RSUD RAA Soewondo Pati, RSUP Dr. Karyadi, RST Bakti Wiratamtama, RSJD dr. Amino Gondohutomo, dan RS Panti Wiloso.
“Kami sangat bangga dengan mahasiswa lulusan kami yang berproses dan berprogres dengan sangat baik. Ditunjang dengan proses penyelesaian gedung baru agar diharapkan mampu menunjang kualitas lulusan kami,” ujar Ns. Fajar Widhi Atmojo, S.Kep., M.H., CDMM, Kepala Marketing & Communication FK SCU sekaligus Koordinator Acara Yudisium FK SCU.
Sekilas Tentang Gedung Baru FK SCU
Sebagai informasi, FK SCU baru saja menyelesaikan Topping Off gedung barunya pada Rabu, 20 Desember 2023. Dr. Ferdinandus Hindiarto, Rektor SCU menuturkan gedung 6,5 lantai tersebut direncanakan bakal selesai pada April 2024 dan beroperasi pada Agustus 2024 bertepatan dengan tahun akademik 2024/2025. “Jadi nanti untuk mahasiswa baru FK tahun depan sudah bisa menjalami proses akademiknya di gedung baru ini,” pungkasnya.
Dekan FK SCU, dr. Jonsinar Silalahi menambahkan gedung tersebut bakal dilengkapi dengan Museum Anatomi dan Mini Hospital. “Untuk menyimulasikan bagaimana seharusnya seorang pasien ditangani, mulai dari awal registrasi hingga nanti kemudian rawat inap,” tambahnya.
Yudisium FK SCU Periode III Tahun Akademik 2023/2024
Mengangkat tema “Primavera Medica” yang berarti “Musim Semi untuk Dokter,” Fajar berharap lulusan FK SCU dapat menjadi dokter yang humanis. Ia juga berharap calon dokter muda SCU dapat membawa suka cita kepada pasien yang ditanganinya. “Lulusan kami ini bagaikan bunga yang akan mekar setalah sebelumnya kami pupuk selama menjalani pendidikan hingga sekarang siap berbunga. Suatu saat nanti siap dipetik buahnya untuk manfaat orang banyak,” tambah Fajar. [Humas SCU]