Dr. Rachmat Sriwijaya, Ketua Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) berkunjung ke Soegijapranata Catholic University (SCU). Beliau hadir di tengah mahasiswa SCU dalam acara Sosialisasi Program IISMA 2024. Kegiatan ini mengundang antusiasme lebih dari 60 mahasiswa SCU. Mereka berkumpul di Theater Thomas Aquinas, Kampus 1 SCU Bendan pada Jumat, 19 Januari 2024.
Lewat International Affairs and Cooperation Office (IACO), SCU membuka ruang bagi mahasiswa memperluas wawasan di luar negeri. Dalam hal ini, khususnya lewat program IISMA. Program beasiswa pertukaran pelajar ini diinisiasi Kemendikbudristek yang dibuka tiap tahunnya.
Lewat beasiswa ini, mahasiswa berkesempatan melakukan pertukaran pelajar ke berbagai kampus ternama di luar negeri selama satu semester. Beberapa di antaranya Leeds University United Kingdom (UK), Cornell University United States (US), dan Monash University Australia.
Beasiswa ini membuka tiga skema pendaftaran, yaitu reguler, afirmasi, dan co-founding. Dua di antaranya, yaitu skema reguler dan afirmasi dibiayai penuh oleh Kemendikbudristek lewat Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Perbedaannya hanya pada target mahasiswa, di mana skema afirmasi dikhususnya bagi mereka yang berasal dari wilayah tertinggal. Selain itu, ada beasiswa co-founding dengan skema pendanaan parsial antara mahasiswa dengan Kemendikbudristek.
Adanya beasiswa ini bertujuan untuk memberikan kesempatan mahasiswa di Indonesia untuk mendapat pengalaman belajar di luar negeri. Selain itu, beasiswa ini dinilai juga dapat meningkatkan kualitas pendidikan serta penelitian di Indonesia.
Walau begitu, Dr. Rachmat menilai beasiswa sekaligus dapat mendekatkan mahasiswa dengan dunia internasional. Hal tersebut menurutnya dapat memperluas sudut pandang mahasiswa. “Jangan semata-mata hanya dilihat dari akademik. Kalian juga bisa tahu perkembangan budaya di negara lain. Bertemu langsung dengan orang-orang di sana, pasti tetap beda kalau bisa berinteraksi langsung,” jelas di depan para peserta. Lebih lanjut, ia menilai beasiswa ini juga dapat membangun jejaring mahasiswa di berbagai negara.
Sosialisasi ini merupakan agenda rutin IACO SCU tiap tahunnya. Selain itu, IACO SCU juga terus memperkenalkan berbagai program pertukaran pelajar ke luar negeri kepada mahasiswa SCU. Kampus ini pun banyak melakukan kerja sama guna mendukung agenda tersebut. Beberapa di antaranya bersama dengan Asia University (AU) Taiwan, Baden-Wuerttemberg Cooperative State University (DHBW) Jerman, dan Ateneo de Manila University Filipina. [Humas SCU]