Soegijapranata Student Career Center (SSCC) SCU menyambut PT Mitra Kasih Perkasa (MKP) di Soegijapranata Catholic University (SCU). Mereka hadir dalam kegiatan Campus Hiring yang diselenggarakan SSCC SCU. Kegiatan ini diselenggarakan pada Kamis, 4 April 2024 di Gedung Mikael, Kampus 1 SCU Bendan.
Campus Hiring ini pun mengundang antuasiasme lebih dari 20 mahasiswa tingkat akhir dan alumni FIKOM SCU. Selain diajak mengenal PT MKP lebih dekat, para peserta Campus Hiring juga berkesempatan mengikuti psikotes bersamaan dengan wawancara kerja secara langsung. Adapun lowongan pekerjaan yang ditawarkan meliputi Backend Engineer, Frontend Engineer, Desktop Engineer, hingga Desainer Grafis.
Walau baru pertama kali hadir dalam kegiatan Campus Hiring, SCU sendiri telah banyak bekerja sama dengan PT MKP sejak 2018 lalu. Perusahaan tersebut telah banyak memberikan kesempatan magang sekaligus berkarier, khususnya kepada mahasiswa FIKOM SCU. Awal tahun ini pun, beberapa mahasiswa Program Studi Desain Komunikasi Visual (DKV) SCU juga berkesempatan memperbanyak pengalamannya di PT MKP melalui Mata Kuliah Kerja Profesi.
“Senang sekali karena banyak yang tertarik apply di PT MKP. Antusiasme pesertanya juga sangat tinggi. Harapannya mereka bisa ikut join semua bergabung dengan kami, karena kita punya program percepatan untuk mencapai apa yang kita tuju” harap alumnus FIKOM SCU yang saat ini berkarier sebagai Senior Vice President for Product and Innovation PT MKP, Febrian Wicaksono.
Sekilas Tentang PT Mitra Kasih Perkasa
PT MKP merupakan perusahaan teknologi yang bergerak di bidang Traffic Intelligence System. Dikenal sebagai “The Most Valuable Traffic Intelligence System Company,” PT MKP hadir menawarkan solusi melalui 3 unit bisnisnya.
Salah satunya adalah MKP E-Ticketing yang fokus menghadirkan layanan e-ticketing di sektor pariwisata, public retribution, e-parking, hingga transportasi publik. Selain itu, PT MKP juga menghadirkan unit bisnis Apps2pay yang fokus menawarkan layanan e-payment. PT MKP juga mempunyai MKP Mobile yang khusus mendukung distribusi dan koneksi antar bank.