Live In merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Fakultas Arsitektur dan Desain (FAD), Soegijapranata Catholic University (SCU) atau yang lebih dikenal dengan Universitas Katolik Soegijapranata setiap tahunnya sebagai kelanjutan dari serangkaian kegiatan Pembekalan Terpadu Mahasiswa Baru (PTMB). Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengenalkan kepada mahasiswa baik tentang sistem perkuliahan maupun pengenalan mata kuliah yang akan dipelajari oleh mahasiswa baru, serta mengenalkan antar mahasiswa menjadi satu angkatan baik dalam satu program studi maupun satu fakultas.
Setelah 3 tahun diadakan secara online, tahun ini live in kembali diadakan secara offline di Dusun Kampir, Desa Plososari, Kecamatan Patean, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Kegiatan ini diikuti oleh peserta yang merupakan mahasiswa FAD angkatan 2022 dan angkatan sebelumnya yang belum mengikuti learn in. Kegiatan yang dilaksanakan selama 4 hari ini dimulai pada Senin (6/3) sampai Kamis (9/3) lalu.
Live In 2023 mengambil tema “SIDE” yang merupakan akronim dari Sympathy (Simpati), Imagination (Imajinasi), Dedication (Dedikasi), dan Expand (Berkembang), yang bertujuan untuk meningkatkan kepekaan, kemampuan berpikir, maupun pengorbanan peserta kepada masyarakat desa sehingga potensi yang dimiliki desa bisa berkembang ke arah yang lebih baik. Selain itu, mahasiswa diajak untuk merasakan dan bertahan dalam kehidupan sederhana sebagai bentuk pengabdian mahasiswa bagi masyarakat yang menjadikan mahasiswa berkarakter dengan mengedepankan rasa simpati, empati, dan dedikasi pada masyarakat dalam kesederhanaan. [FAD/Adyatma Imantaka]