Webinar Economic Seminar Of Sport 2021 merupakan acara yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Olahraga Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Acara Webinar Economic Seminar Of Sport 2021 ini adalah kali pertamanya dilakukan oleh UKM olahraga FEB. Webinar Economic Seminar Of Sport 2021 mengangkat tema Kebugaran Jasmani dan Prestasi. Tujuan dari Webinar Economic Seminar Of Sport 2021 ini adalah menjadikan mahasiswa Universitas Katolik Soegijapranata dan masyarakat umum mengetahui pentingnya melakukan olahraga dikala pandemi Covid-19, serta menjalin hubungan persahabatan yang erat dan tali silaturahmi antar mahasiswa Universitas Katolik Soegijapranata dengan masyarakat umum.
Tjio, Denise Sheila Pramana, mahasiswa dari program studi akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis angkatan 2018 selaku ketua Economic Seminar Of Sport 2021, mengungkapkan bahwa proker yang terlaksana diperiode 2020-2021 merupakan tantangan tersendiri karena adanya pandemi COVID-19 ini.
Acara yang diselenggarakan pada tanggal 26 Juni 2021 ini dilakukan secara daring mengingat saat ini kita sedang dihadapkan pada situasi pandemi. Terlepas dari itu semua tidak menyurutkan semangat peserta dan panitia. Oleh karena itu, panitia memberikan platform zoom sebagai media sharing antara Muhammad Albagir dan Dewi Putri Sungging sebagai narasumber dengan peserta. Jumlah peserta yang mengikuti Economic Seminar Of Sport 2021 baik dari Mahasiswa Unika Soegijapranata maupun masyarakat umum dapat mencapai target sejumlah 150.
Seluruh rangkaian acara Economic Seminar Of Sport 2021 ini dilakukan secara online mengingat anjuran pemerintah yaitu physical distancing dan juga Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PKM). Oleh karena itu panitia menyiapkan google form sebagai sarana pendaftaran dan juga room zoom sebagai sarana Webinar Economic Seminar Of Sport 2021. Para peserta sangat antusias dalam mengikuti Webinar Economic Seminar Of Sport 2021, dikarenakan panitia tidak hanya sekedar menyediakan platform sharing antara narasumber dengan peserta. Tetapi juga memberikan hadiah menarik berupa uang tunai sebesar Rp 200.000,- untuk 4 orang peserta yang telah memberikan pertanyaan kepada narasumber, hadiah diberikan secara transfer menggunakan OVO. Berikut nama peserta yang mendapatkan hadiah Daniel Dibitau, Vincentius Febri, Anissa Putri, Juan Iriandi.
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi