Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Soegijapranata Catholic University (SCU) menyelenggarakan Evaluasi Akhir Periode 2023/2024 pada 13 September 2024 di Gedung Justinus, Kampus 1 SCU Bendan. Acara ini bertujuan untuk memaparkan perkembangan dan evaluasi program kerja dari berbagai organisasi kemahasiswaan di FEB, termasuk Senat Mahasiswa Fakultas (SMF-EB), Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (BEMF-EB), Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS), dan Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas (UKMF-EB).
Sesi utama dari kegiatan ini adalah presentasi dari perwakilan setiap organisasi kemahasiswaan, HMPS, dan UKM. Mereka memaparkan progress program kerja yang telah dilaksanakan sepanjang periode, sambil berbagi evaluasi, kendala, dan solusi yang diharapkan bermanfaat untuk masa depan. Tujuan dari evaluasi ini adalah agar organisasi mahasiswa dapat belajar dari pengalaman sebelumnya dan memperbaiki kekurangan untuk mencapai hasil yang lebih baik di periode mendatang.
Selain diskusi evaluasi, acara ini juga memberikan apresiasi atas kerja keras seluruh anggota organisasi kemahasiswaan dan UKM. Sebagai bentuk penghargaan, kenang-kenangan diserahkan kepada ketua masing-masing organisasi oleh Ketua SMF-EB 2023/2024.
Kegiatan ini disambut dengan baik oleh para perwakilan organisasi kemahasiswaan dan UKM. Mereka berharap bahwa evaluasi yang dilakukan dapat menjadi langkah awal untuk meningkatkan kualitas program kerja di masa mendatang. Selain itu, apresiasi yang diberikan diharapkan menjadi motivasi untuk terus berinovasi dan membawa perubahan positif bagi FEB SCU.