Humanisasi merupakan kegiatan wajib setiap tahun yang dilaksanakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum dan Komunikasi Unika Soegijapranata.
Humanisasi merupakan program pengabdian terhadap masyarakat. Pada Humanisasi 2020/2021 ini, kegiatan secara perdana dilaksanakan secara online. Meski dilakukan secara online, diharapkan kegiatan ini tetap sesuai dengan tujuan yaitu untuk mengabdi dengan sepenuh hati dan memberikan inspirasi kepada masyarakat.
Humanisasi 2020/2021 memilih tema yaitu Menjaga (Mengabdi dengan sepenuh jiwa dan raga) dalam Jarak. Pada pelaksanaan Humanisasi kali ini, dilaksanakan secara online karena situasi pandemi, diharapkan mahasiswa masih terus saling menjaga meskipun dari jarak jauh. Selain itu, pengabdian tetap dapat dilaksanakan dengan sepenuh jiwa dan raga.
Humanisasi kali ini diikuti oleh dua angkatan yaitu angkatan 2020 dan angkatan 2021. Mahasiswa dibagi dalam 44 kelompok dimana masing-masing kelompok berjumlah 6 sampai 7 orang. Terdapat tiga macam kegiatan pengabdian yang dapat mahasiswa lakukan, yaitu ada abdi lingkungan, abdi edukasi, dan abdi masyarakat.
Technical Meeting dilaksanakan pada tanggal 28 Agustus 2021 melalui zoom meeting. Pada tanggal 11 September – 18 September 2021 dilaksanakan kegiatan pengabdian oleh mahasiswa. Sebagai output dari kegiatan pengabdian yang dilakukan, mahasiswa membuat video dokumentasi dan laporan akhir kegiatan yang telah dikumpulkan pada tanggal 24 September 2021.
Meskipun koordinasi dilakukan secara online, kegiatan Humanisasi dapat berjalan dengan baik. Pelaksanaan ini tentu tidak lepas dari upaya dan kerja keras seluruh panitia, penanggungjawab, serta pengawas yang total berjumlah 43 orang. Masing-masing divisi dapat menjalankan tugasnya dengan baik. Diharapkan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi semua orang yang ikut berpartisipasi.
Klinik Pratama Ibu Teresa SCU Berikan Edukasi Risiko dan Gejala Vertigo, Hadirkan Pemeriksaan untuk Cek Keseimbangan Tubuh
Klinik Pratama Ibu Teresa Soegijapranata Catholic University (SCU) memberikan edukasi