Pada hari Sabtu (24/4), KSR Unika Soegijapranata melaksanakan bakti sosial di tengah pandemic covid-19.
Acara bakti sosial ini dilaksanakan di sekitar daerah Sampangan hingga Stasiun Poncol, dengan membagikan 70 paket sehat yang berisi makanan serta minuman untuk berbuka puasa, tak lupa dibagikan pula masker, karena saat ini dirasa masih banyak orang yang kurang mampu untuk membeli masker atau lupa untuk memakai masker, terang Putri selaku Sekretaris UKM KSR Unika.
“Tujuan dilaksanakannya bakti sosial ini untuk berbagi rezeki yang kami miliki untuk orang-orang yang lebih membutuhkan,” lanjutnya.
Bantuan paket sehat ini diharapkan dapat memberi sedikit kebahagiaan kepada mereka. Bakti sosial juga bertepatan dengan bulan Ramadhan sehingga makanan yang diberikan juga sekaligus menjadi santapan buka puasa, tutup Putri.
Klinik Pratama Ibu Teresa SCU Berikan Edukasi Risiko dan Gejala Vertigo, Hadirkan Pemeriksaan untuk Cek Keseimbangan Tubuh
Klinik Pratama Ibu Teresa Soegijapranata Catholic University (SCU) memberikan edukasi