Pandemi Covid-19 belum berakhir dan masih harus dicegah penyebarannya. Cara memutus penyebaran virus ini adalah dengan cara menjaga kebersihan lingkungan, salah satunya dengan penyemprotan disinfektan. Seperti yang sudah diketahui, disinfektan digunakan untuk membersihkan permukaan benda dari bakteri dan virus.
Pada Sabtu (6/3) KSR Unit Unika Soegijapranata bekerja sama dengan PMI Kota Semarang telah mengadakan kegiatan penyemprotan disinfektan di wilayah kampus Unika Soegijapranata.
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap wabah yang belum berakhir ini.
Setelah dilakukan penyemprotan disinfektan ini diharapkan rantai Covid-19 terutama di wilayah kampus dapat terputus. Selain itu diharapkan pula wilayah kampus Unika Soegijapranata menjadi wilayah yang aman untuk bekerja dan belajar untuk para mahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan. (Putri)
Klinik Pratama Ibu Teresa SCU Berikan Edukasi Risiko dan Gejala Vertigo, Hadirkan Pemeriksaan untuk Cek Keseimbangan Tubuh
Klinik Pratama Ibu Teresa Soegijapranata Catholic University (SCU) memberikan edukasi