Search
Close this search box.

Uji Publik Paslon Ketua dan Wakil Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas (BEMU) 2023

Uji Publik Paslon Ketua dan Wakil Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas (BEMU) 2023

Senat Mahasiswa Universitas (SMU) Soegijapranata Catholic University (SCU) atau yang lebih dikenal dengan Unika Soegijapranata menyelenggarakan kegiatan kampanye dengan nama BEMU Day. Kegiatan ini merupakan serangkaian bentuk kampanye yang berupa uji publik bagi pasangan calon Ketua dan Wakil Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas (BEMU) SCU.

Pada tahun ini terdapat sebanyak 4 rangkaian uji publik yang diselenggarakan oleh SMU. Uji publik yang pertama dilakukan di kampus St Fransiskus Asisi, BSB pada Senin (4/9) . Uji publik yang kedua dilakukan di Taman Hukum, Kampus SCU Bendan bagi pasangan calon Ketua dan Wakil nomor urut 1 dan 2 pada Selasa (5/9). 

Kemudian uji publik yang ketiga masih dilakukan ditempat yang sama, namun hanya diperuntukkan bagi pasangan calon  Ketua dan Wakil nomor urut 3 dan 4 pada Rabu (6/9). Sementara uji publik keempat dilakukan di Selasar Gedung Thomas Aquinas yang diperuntukkan bagi seluruh pasangan calon pada Kamis (7/9).

Dalam kegiatan uji publik ini, mereka menampilkan visi dan misi calon ketua dan wakil ketua terkait idealisme yang akan diterapkan selama menjabat, serta menguji kelayakan dan kualitas visi-misi calon ketua dan wakil BEMU periode 2023-2024. 

Selain sebagai sarana kampanye, kegiatan uji publik ini juga bertujuan untuk memperkenalkan secara merata kepada seluruh mahasiswa SCU mengenai pasangan calon Ketua dan Wakil Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas (BEMU) SCU. 

Sebagai penutup rangkaian acara kampanye, maka dilakukan pula kegiatan debat bagi pasangan calon Ketua dan Wakil yang bertempat di Ruang Teather, Gedung Thomas Aquinas, SCU pada Jumat (8/9).

Pemilihan penerus Ormawa ini diharapkan dapat menghasilkan mahasiswa yang mampu menjadi jembatan bagi setiap mahasiswa yang ada di SCU. Selain itu, juga menciptakan iklim pendidikan yang menyenangkan dan membangun relasi yang baik dengan segenap civitas akademika.

Ardho Widiatmoko selaku Ketua Panitia BEMU Day berharap melalui kegiatan kampanye ini mahasiswa dapat menentukan hak pilihnya bukan semata-mata karena identitasnya, melainkan juga karena visi-misi yang diusungnya.

“Pada akhirnya dengan adanya kegiatan kampanye ini mahasiswa memilih bukan pada relasi atau sekedar kenal saja. Tetapi dengan melihat rangkaian uji publik maupun debat. Mereka menjadi tahu mana pasangan calon yang layak untuk memimpin BEMU selama satu periode kedepan ini,” pungkasnya. [Humas SCU/Em]

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Nih jawaban buat kalian yang masih bingung benefit beasiswa masuk di SCU dan biaya kuliahnya yang affordable. Kalau udah paham langsung gassss yaa! 

Daftar online
pmb.unika.ac.id 

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H ✨

#IdulAdha
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Gak usah galau SNBT ah, goyangin aja bareng D”CEMESH yuk 🤭

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Mau punya dosen asik - asik + suasana kuliah yang joyful? Yuk, buktikan sekarang!

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Namanya proses ada aja lika likunya, tapi jangan sampai salah pilihan, karna hanya SCU yang nyenengin ☺️ 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Hola ✨ yuk manfaatkan kesempatan mendapatkan Beasiswa Christian Youth di SCU. 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Kuliahnya seasik ini di @dkvscu, tempat yang tepat buat explore kreativitasmu 🫰

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#DKV
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
This error message is only visible to WordPress admins
There has been a problem with your Instagram Feed.

Share:

More Posts

Send Us A Message

casibom 760jojobetCasibom GirişDeneme BonusucasibomCasibomMeritking GirişBets10holiganbet girişbaywingrandpashabet giriş