Tak terasa sudah berjalan untuk ketiga kalinya GCC yang diprakarsai oleh UKM SEL (Soegijapranata Echo Life). GCC berlangsung pada 10 September 2015 yang bertemakan recycle. Acara ini diadakan supaya memotivasi para mahasiswa-mahasiswi agar mereka mulai sadar dengan kecintaan akan lingkungan melalui gerakan recycle (mengolah barang bekas). GCC kali ini dimeriahkan dengan berbagai lomba kreatif diantaranya lomba fotografi, lomba mewarnai, lomba selfie, dan lomba karya seni dari barang bekas. Tidak ketinggalan serunya acara ini menampilkan banyak perfomence diantaranya live music, perkusi, dance dan puncak acaranya akan diisi oleh Band ASSATU dan Dj Nerry yang akan memeriahkan acara sampai malam harinya.
Suasana serunya GCC juga didukung dengan banyaknya sponsor-sponsor yang mendukung acara serta stand-stand kuliner Semarang yang makin menggugah selera untuk menikmati acara GCC diantaranya; Takoyaki, Crepes, Kue Cubit, Churros, Gado-gado dan masih banyak lagi. GCC juga mengahdirkan banyak komunitas pecinta lingkungan atau yang bergerak dalam mengelola barang bekas, diantaranya Lilo “Mas Ind” yang bergerak dibidang pengolahan barang bekas berbahan logam, lalu ada Komunitas Hilo Green, Komunitas Bank Sampah Semarang yang mengolah bahan plastik dan lainnya.
Pada GCC yang ketiga kali ini memiliki nilai spesial karena tidak hanya menggembor-gemborkan tentang gerakan mengolah bahan daur ulang namun juga meningkatkan minat cinta lingkungan melalui karya seni, sehingga tidak hanya cinta lingkungan saja namun juga berkreasi melalui barang bekas. (jow)