Character Building Fakultas Bahasa dan Seni 2017
Character Building atau sering disebut CB yang dilaksanakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Bahasa dan Seni ini adalah acara wajib tahunan bagi para mahasiswa baru yang tergabung dalam Fakultas Bahasa dan Seni, jurusan Sastra Inggris maupun Englishpreneurship. Tujuan adanya Character Building ini adalah untuk membantu membangun karakter setiap mahasiswa agar menjadi lebih baik, semakin dewasa, tangguh, saling membangun dan bekerja sama, serta menghormati satu sama lain sesama mahasiswa satu fakultas.
Kali ini, dengan bertemakan Blood Makes Us Related, Loyalty Makes Us Family, Character Building (CB) menekankan pada rasa kekeluargaan bagi setiap mahasiswa. Sebagai anak satu fakultas, haruslah saling mengenal satu sama lain, tidak sombong bila bertemu sesama angkatan maupun angkatan atas/bawah, saling membantu, dan membangun kekompakan sehingga melalui kekompakan dan keakraban tersebut, setiap mahasiswa dapat menjunjung nama fakultas di universitas melalui setiap aktivitas yang ada. Bisa dikatakan Fakultas Bahasa dan Seni memiliki jumlah mahasiswa paling sedikit diantara yang lain, namun biar jumlah sedikit, Fakultas Bahasa dan Seni memiliki kualitas yang bagus. “Low quantity, High Quality.” itulah nilai yang dijunjung tinggi oleh para mahasiswa Fakultas Bahasa dan Seni dari tahun ke tahun.
Kegiatan dilaksanakan selama 3 hari 2 malam dengan berlokasi di Nglimut Gonoharjo, Kamis kemarin (23/11) hingga hari Sabtu (25/11). Di lokasi tersebut memang cukup nyaman untuk berkemah. Ketua acara memang sengaja memilih lokasi baru dan yang berbeda dari lokasi CB beberapa tahun yang lalu. Pemilihan lokasi ini dikarenakan di tempat sebelumnya, yaitu Hutan Penggaron, kondisi fasilitas yang ada sudah tidak memungkinkan.
Di dalam kegiatan CB ini, terdapat rentetan acara yang penting dan sudah menjadi ciri khas bagi anak Fakultas Bahasa dan Seni, salah satunya adalah Leadership Track yang dilaksaanakan di tengah malam hingga pagi hari. Di acara tersebut, setiap peserta terbagi dalam beberapa kelompok dan kemudian berjalan dalam gelap melalui jalan yang sudah disediakan panitia untuk menyelesaikan beberapa misi di setiap pos yang ada. Disitulah nilai kerjasama dan kepedulian satu sama lain akan terlihat. Di akhir pos, akan terdapat beberapa panitia untuk mengevaluasi setiap mahasiswa baru yang belum mengenal teman sendiri, kakak angkatan, ataupun berkeluh kesah mengenai masalah yang dimiliki satu angkatan. Melalui hal itu, panitia yang mengevaluasi dapat membantu permasalahan angkatan/personal agar selesai ataupun membenarkan kesalahan, dan mempererat hubungan antar angkatan satu sama lain.
Kegiatan Character Building (CB) oleh Fakultas Bahasa dan Seni dapat terus berjalan dengan baik dan pasti akan selalu memberikan kesan tersendiri bagi para peserta yang mengikuti-nya. (Yel)