Food Competition Day 2019 kembali diselenggarakan oleh Fakultas Teknologi Pertanian Unika Soegijapranata pada hari Jumat (1/11) hingga Sabtu (2/11). Kali ini dengan mengangkat tema “Be Creative Through Food Innovation”, tiga jenis bidang yang dilombakan adalah speech contest, film pendek, dan ekspo penelitian. Lomba ekspo penelitian digelar di selasar Gedung Thomas Aqunias, sedangkan speech contest bertempat di ruang seminar Gedung Albertus kampus Unika.
“Saat ini pangan senantiasa berkembang. Bersamaan dengan itu, kita juga menyadari bahwa generasi kita adalah generasi yang menyukai tantangan. Oleh karena itu, Food Competition Day diharapkan bisa menjadi wadah bagi generasi muda untuk bereksplorasi dalam mengaplikasikan inovasi ke dalam produk pangan. Melalui FCD, mereka mendapatkan kesempatan untuk mengasah kreativitasnya dalam menciptakan suatu hal yang baru,” ungkap Lily Gunawan selaku ketua panitia.
Lomba yang terbuka untuk peserta tingkat SMA dan SMK yang berkaitan di bidang kimia ini diikuti oleh 75 peserta. Salah satu bidang baru yang dilombakan dalam FCD 2019 ini adalah speech contest. Berbeda dari tahun sebelumnya yang hanya dilakukan penilaian paper, kali ini lomba penelitian juga dibarengi dengan ekspo produk hasil penelitian yang dapat dilihat oleh pengunjung umum. Sehingga, pengunjung juga dapat mengetahui inovasi produk pangan yang dibuat oleh para peserta dan peserta dapat mempraktikan hasil penelitiannya masing-masing.
“Selain mengenalkan FTP Unika pada siswa-siswi SMA/SMK, melalui acara ini diharapkan pula supaya generasi muda dapat lebih mengeksplorasi keanekaragaman bahan pangan yang di Indonesia, dengan mencari tahu melalui riset dan penelitian, belajar hal baru serta mengolah kreativitas dalam memodifikasi pangan. Harapannya, kita dapat turut menyiapkan generasi muda untuk siap berkontribusi dalam menangani masalah pangan dunia. Ini sejalan pula dengan tema besar FCD tahun ini yakni Environment, Youth, Food. Kita tidak hanya peduli pada pangan, tetapi juga pada lingkungan. Ada aksi nyata untuk mengembangkan pangan sekaligus memperhatikan lingkungan,” pungkas Lily.
Di akhir perlombaan, juara I dan III untuk dalam lomba speech berhasil diraih oleh SMA Theresiana Semarang, dan juara II diraih oleh SMA Negeri 3 Surakarta. Untuk lomba film pendek, juara I berhasil diraih oleh SMA Kolese Loyola, disusul peringkat II dan III yang diboyong oleh SMA Theresiana. Sedangkan untuk lomba expo penelitian, juara I berhasil diraih oleh SMA Kolese De Britto, juara II oleh SMA Kebon Dalem Semarang dan juara III oleh SMA Tri Tunggal. MAN 2 Banyumas dan SMA Kebon Dalem Semarang berhasil menjadi stand terfavorit dalam lomba ekspo ini. (B.Agtha)
Serah Terima Jabatan Ormawa FHK SCU
Fakultas Hukum dan Komunikasi (FHK) Soegijapranata Catholic University (SCU) melaksanakan Serah