Setelah sukses menggelar Festival makanan dengan tema Pomade pada tahun 2015, Fakultas Teknologi Pertanian kembali menggelar festival makanan yang menyedot banyak animo masyarakat yang dikemas dalam suatu acara yang bernama Faculty of Agricultural Technology art and Culinary Festival atau yang akrab didengar dengan FANTASTIC 2016. Dengan mengambil tempat di GOR Tri Lomba Juang Semarang pada hari sabtu (3/9), kegiatan ini telah sukses dilaksanakan.
Menurut Ketua Panitia, Ari menyebutkan bahwa sebagai Fakultas Teknologi Pertanian yang bergerak di bagian pangan wajib untuk memberikan sumbangsih kepada masyarakat dengan menyelenggarakan kegiatan festival makanan,
“Kami ingin memberikan acara yang terbaik dan dikemas dalam festival makanan sekaligus hiburan bagi masyarakat. Ini sudah kali ketiga festival diselenggarakan, hanya bedanya pada tahun ini bertempat di GOR Tri Lomba Juang. Selain itu, kami juga ingin memperkenalkan FTP Unika kepada seluruh masyarakat agar mereka semakin mengenal kami dan kami dapat semakin dekat dengan masyarakat.”
Kegiatan yang ada dalam FANTASTIC tidak hanya dibidang kuliner makanan saja, melainkan dikemas juga dalam olahraga, hiburan serta wawasan pengetahuan seputar makanan,
“Selain menggelar festival makanan, dalam kegiatan FANTASTIC ini juga terlebih dahulu kami selenggarakan Senam Aerobic bersama yang diikuti oleh seluruh masyarakat, selain mengenalkan makanan, kami juga ingin mengenalkan kesehatan kepada masyarakat. Tak hanya bergerak dalam olahraga saja, namun masih ada wawasan yang dibagi untuk masyarakat khususnya dalam bidang kuliner, kami menyelenggarakan kegiatan cooking demo bagi seluruh masyarakat” ungkap Ari.
Hal hiburan juga dihelat dalam acara FANTASTIC tersebut, diantaranya perlombaan band bagi kalangan umum yang memperebutkan hadiah jutaan rupiah, serta lomba Dance yang juga diadakan untuk kalangan siswa SMA/SMK di kota Semarang.
Pada malam harinya, sebagai bagian dari puncak acara, Dj ternama ibukota yakni DJ Alffy tampil menghipnotis seluruh pengunjung festival makanan tersebut tepat pada pukul 21.30 dengan komposisi musik yang telah di remix oleh DJ Alffy.
Walaupun awalnya diguyur gerimis di pertengahan permainan musik, namun Tak menyurutkan antusiasme penonton untuk menyaksikan DJ Alffy. (Ign)
Dorong Capaian dan Keterampilan Lulusan, SCU Terapkan Kurikulum Berbasis Outcome-Based Education
Para dosen Soegijapranata Catholic University (SCU) memperdalam keterampilannya dalam mengimplementasikan