Dalam rangka menyambut mahasiswa baru magister psikologi, Fakultas Psikologi Unika Soegijapranata mengadakan suatu kegiatan dalam mengakrabkan antar mahasiswa magister sains psikologi dan profesi psikologi. Acara keakraban mahasiswa baru magister ini diadakan pada hari Sabtu (15/10) bertempat di gedung Antonius lantai 2.
Tujuan diadakannya acara tersebut tentu saja untuk mengakrabkan antar mahasiswa baru magister baik sains maupun profesi psikologi yang mempunyai beragam latar belakang profesi mulai dari akademisi, tenaga kesehatan sampai rohaniwan.
Acara yang diawali dengan sambutan dari Wakil Dekan II Fakultas Psikologi ini dapat respon positif dari para peserta, terbukti dengan meriahnya acara pada saat dinamika permainan hingga pada sesi penutupan yakni makan bersama.
“Untuk mahasiswa S2, acara seperti ini sangat diperlukan. Karena kami bisa saling kenal, namun harapannya sosialisasi kegiatan agar bisa lebih awal karena jadwal magister sains dan profesi itu berbeda,” ungkap Bagas Reshal Wicaksono, mahasiswa S2 Magister Profesi Psikologi Industri dan Organisasi. (dns)
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi