Sebuah buku berjudul “Menulis Surat Berbahasa Inggris Business Letter Writing” kembali diterbitkan oleh penulis buku Anton Suratno MA PhD yang merupakan salah satu dosen senior Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Unika Soegijapranata, pada Senin lalu (31/8).
Dalam keterangannya, Anton Suratno PhD memaparkan alasan perlunya diterbitkannya buku tersebut. “Perlunya pengetahuan dan prinsip-prinsip dasar menulis surat dalam Bahasa Inggris dalam konteks komunikasi bisnis kekinian menjadi salah satu alasan diterbitkannya buku ini.”
Sekalipun cara komunikasi modern yang terfasilitasi teknologi informasi dan komunikasi telah mengubah pola komunikasi, namun isi dan tujuan surat dapat dipastikan akan terus bertahan dan akan tetap sama dalam kultur komunikasi antar manusia di segala jaman.
Adapun konteks komunikasi bisnis yang ditawarkan dalam buku ini adalah mencakup banyak aspek, seperti: salam sapaan, format surat, perbedaan surat formal dan informal, isi surat formal dan informal, gaya bahasa surat (dalam konteks Inggris dan Amerika), menulis email dan tata kramanya, jenis-jenis surat, menulis surat lamaran, CV dan resume, gaya bahasa dan nada surat, ungkapan-ungkapan kalimat dan fungsinya.
“Sasaran pengguna atau pembaca buku ini semula adalah mahasiswa Jurusan Bahasa Inggris atau Jurusan Bahasa Indonesia. Akan tetapi karena muatan bab-bab yang ditawarkan cukup bervariasi maka sebenarnya buku ini jauh lebih terbuka dan fleksibel untuk digunakan sebagai rujukan bagi masyarakat umum yang memiliki minat akan penulisan surat bisnis, utamanya para pihak yang dalam pekerjaan kesehariannya bersinggungan atau bahkan berurusan dengan aktivitas tulis-menulis surat bisnis dalam institusi pemerintah, swasta, maupun berbagai instansi bisnis lainnya. Bahasa dibuat sesederhana mungkin dengan maksud agar mudah dipahami dan dicerna oleh siapapun,” terangnya.
Anton Suratno PhD berharap pula dengan terbitnya buku ini, harapannya dapat memberikan pengetahuan dan mendorong pelajar untuk bisa menulis surat sejak usia dini dan akan meningkatkan keterampilan komunikasi, serta dapat terbangun keterampilan sosial yang baik, belajar mengungkapkan gagasan dengan ringkas, sopan, persuasif dan taktis. Bagi yang ingin mendapatkan buku ini bisa buka di link berikut
https://play.google.com/store/books/details/Anton_Suratno_MA_Ph_D_Menulis_Surat_Berbahasa_Ingg?id=iRz9DwAAQBAJ
Sedangkan Bernadus Retang Wohangara SS MHum selaku Dekan FBS Unika Soegijapranata, juga menyampaikan penghargaan dan apresiasinya atas buku yang diterbitkan Penerbit Unika Soegijapranata dengan tebal lebih dari 173 halaman ini.
“Produktivitas menulis seorang dosen dapat memberi efek trickle down bagi teman-teman sejawatnya agar melakukan hal serupa. Sejatinya, menulis adalah bentuk dedikasi dosen terhadap dunia pendidikan yang menjadi habitatnya,” jelas Retang.
Buku ini berisikan kumpulan tema-tema perkuliahan beliau (Anton Suratno MA PhD) yang isinya antara lain format surat, gaya bahasa surat, ragam surat, tata krama surat, serta ekspresi-ekpresi penting dalam penulisan surat berbahasa Inggris, tandasnya. (FAS)
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi