Fakultas Teknologi Pangan (FTP) Unika Seogijapranata, mengadakan Festival Pangan dan Gelar Talenta yang diadakan mulai tanggal 17 September hingga 23 September 2016. Acara ini merupakan kegiatan yang masih satu rangkaian dengan Dies Natalis FTP yang ke XXI dan diakhiri dengan malam puncak yang bertempat di Auditorium gedung Albertus lantai 3, pada Jumat malam (23/9). Namun sebelum acara puncak, telah digelar olimpiade pangan di lapangan basket dengan berbagai pertandingan dan lomba yang diikuti seluruh Mahasiswa, Dosen dan Karyawan maupun Alumni. Adapun ajang pertandingan dan lombanya meliputi : pertandingan Badminton (Sabtu) ; pertandingan Basket dan futsal (Rabu-Kamis) ; dan hari Jumat lomba Cooking serta tarik tambang.
Selain melibatkan Mahasiswa setiap angkatan serta Dosen dan Karyawan, olimpiade ini pun dihadiri oleh alumni FTP yang bertujuan mengakrabkan dan meningkatkan persahabatan antar alumni dengan FTP dan mahasiswa serta dosen maupun karyawan, “Tujuan kegiatan olimpiade pangan ini digelar adalah untuk mengakrabkan seluruh warga FTP, mulai dosen karyawan, setiap angkatan maupun dari alumni, dan ada lomba lomba yang menyalurkan aspirasi dan talenta talenta dari setiap warga FTP” ujar ketua Festival Pangan dan Gelar Talenta, Tjia Jeanny Puspita K.
Pada malam puncak Dies Natalis dengan tema “Bloom Your Happiness “, diauditorium gedung Albertus, FTP pun menampilkan talenta-talenta dari setiap angkatan mahasiswa FTP, mulai TP Choir, TP Kustik, TP Dance.
Selain penampilan talenta, malam puncak tersebut juga merupakan malam penyerahan penghargaan kepada para pemenang, yang diberikan kepada : dosen terfavorit Dea Nathania, S.TP ; karyawan terfavorit Felix Soleh Kuntoro; asisten dosen terfavorit Ruth Jeane; crew of the year Alfiana Safitri.
Gelar Talenta juga diisi dengan Fun Games, serta disediakan juga berbagai macam makanan tradisional seperti mie jowo, soto, gorengan, sate ayam dan juga es puter.(cal)
Serah Terima Jabatan Ormawa FHK SCU
Fakultas Hukum dan Komunikasi (FHK) Soegijapranata Catholic University (SCU) melaksanakan Serah