Dengan hampir berakhirnya masa jabatan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unika Soegijapranata, maka pemilihan bakal calon dekan FEB telah diselenggarakan pada hari Rabu (8/11) bertempat di ruang rapat FEB, gedung Yustinus Unika Soegijapranata.
Pemilihan bakal calon dekan, diikuti oleh seluruh dosen tetap FEB, salah satu perwakilan Tenaga pendidikan dan salah satu wakil mahasiswa.
Acara diselenggarakan mulai pukul 09.00 sampai dengan 11.00 dengan menggunakan 2 metode pemilihan yaitu dengan secara langsung melakukan pencoblosan di ruang pemilihan yang tersedia dan metode yang lain menggunakan sarana Whatsapp yang ditujukan kepada ketua panitia dan pada jam pemilihan.
Ketua panitia pemilihan calon dekan FEB, Yusni Warastuti, SE., M.Si menjelaskan tentang pelaksanaan pemilihan, “ Kami ditugasi oleh senat fakultas pada tanggal 8 September lalu, beserta satgas yang dibentuk yaitu bersama MG Westri Kekalih, SE., M.Si dan Agnes Arie Mientary Christie, SE, M.Si, Akt, BKP, CA. Kami berkonsolidasi untuk penyusunan mekanisme pemilihannya, aturan mainnya bagaimana, penyaringan calonnya seperti apa. Dan calon yang masuk adalah 12 calon dekan.”
“Adapun kriteria calon dekan adalah memiliki jenjang strata 3 atau S-3, umur di bawah 60 tahun, Katholik, jabatan fungsional minimal Lektor, tidak dikenakan sanksi oleh universitas, dan tidak mendudki jabatan yang diatasnya. Kemudian mekanisme yang kami lakukan yaitu adanya peneguhan dan pemantapan dari romo Aloysius Budi Purnomo, Pr pada tanggal 18 Oktober lalu, serta paparan visi misi oleh bakal calon dekan pada tanggal 1 November 2017, selanjutnya pada hari ini diadakan pemilihan,” ucap Yusni.
“Dari hasil pemilihan bakal calon dekan FEB ini, terjaring tiga nama bakal calon dekan FEB yaitu Dr. Wijanto Hadipuro, S.E, M.T mendapat perolehan 16 suara, Dr. Octavianus Digdo Hartomo mendapat 12 suara dan Thomas Budi Santoso, Ed.D mendapat perolehan 10 suara. Setelah ini hasilnya akan kami laporkan kepada senat fakultas dan kemudian senat fakultas akan mengirimkan surat kepada Rektor Unika,” tambahnya.
Dari wakil mahasiswa yang ikut dalam pemilihan bakal calon dekan FEB, Andreas D Setyawan sebagai ketua senat mahasiswa FEB sekaligus mewakili suara mahasiswa FEB dalam pemilihan bakal calon dekan FEB mengemukakan pendapatnya,”Dari awal kami mengikuti proses pemilihan bakal calon dekan FEB, mulai dari paparan visi misi hingga pemilihan hari rabu ini, sebagai wakil mahasiswa saya sudah berembug dengan beberapa rekan ormawa. Semua ormawa sudah memberikan suaranya dan kami memilih berdasarkan suara terbanyak yang telah disepakati oleh seluruh ormawa FEB. Dan kami nilai proses pemilihan bakal calon dekan ini baik dan transparan,”ucapnya.
Sedangkan Drs. Sentot Suciarto A, MP., Ph.D selaku Dekan FEB yang akan selesai masa jabatannya menyampaikan beberapa harapannya, “Saya lihat proses pemilihannya berjalan mulus, lancar dan berharap ketiga bakal calon dekan tersebut bersedia dipilih dan menjalankan kepercayaan teman-temannya. Harapan lainnya, untuk Dekan FEB yang terpilih untuk tetap mempertahankan segala sesuatu yang telah kita capai hingga saat ini, baik itu kerjasamanya, penelitiannya, publikasi internasionalnya atau hal-hal lain yang telah kita raih. Jadi kedalam kita perkuat dan keluar kita semakin dikenal,” pungkasnya. (Fas)
Sidang Awal SMU dan BEMU SCU Berjalan Sukses
Senat Mahasiswa Universitas (SMU) dan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas (BEMU)