Search
Close this search box.

Pemilihan SOTY Unika 2018

Unika Soegijapranata kembali untuk kesekian kalinya mengadakan pemilihan mahasiswa berprestasi Student of The Year (SOTY). Acara tersebut diselenggarakan untuk menyeleksi  mahasiswa yang terpilih yang selanjutnya akan diberi mandat sebagai Duta Unika Soegijapranata di berbagai acara nasional maupun internasional.
Para kandidat Student of The Year harus melalui serangkaian proses seleksi baik di tingkat fakultas maupun universitas. Pada awalnya tiap kandidat melalui proses penyaringan di tingkat fakultas melalui pembuatan paper hasil karya orisinil masing-masing peserta. Setelah lolos di tingkat fakultas, kandidat akan melalui proses penjaringan di tingkat universitas melalui proses karantina yang diadakan di Bandungan pada hari Jumat (25/5) hingga Sabtu (26/5), dan  puncaknya diadakan Uji Publik menggunakan Bahasa Inggris pada hari Kamis (7/6).
Adapun kandidat yang lolos hingga Uji Publik meliputi 8 peserta yang mewakili masing-masing 8 fakultas yang ada di Unika antara lain : Steffani Sylvia Tan mewakili Fakultas Teknologi Pertanian, Anita Angelina mewakili Fakultas Bahasa dan Seni, Jason Canggayuda mewakili Fakultas Ilmu Komputer, Imanuel Georgio mewakili Fakultas Hukum dan Komunikasi, Agatha Christiani mewakili Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Anindya Dhiracitta mewakili Fakultas Arsitektur dan Desain, Jogi Sianloan mewakili Fakultas Teknik, Daniel Prabaswara mewakili Fakultas Psikologi.
Role Model
Menurut Dr. V. Kristina Ananingsih, ST., M.Sc. sebagai Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, pemilihan Student of The Year sebagai ajang evaluasi bagi proses pendidikan akademik maupun non-akademik. Selain itu, para kandidat Student of The Year juga diharapkan dapat mengaktualisasi diri sesuai dengan kelebihan masing-masing sehingga dapat menjadi role model atau panutan bagi bagi teman-temannya dalam berproses guna mengembangkan prestasi.
“Saya melihat para kandidat melalui proses penilaian yang cukup ketat, dimana di tingkat universitas penilaian masing-masing kandidat meliputi segi kepribadian, wawasan umum Indonesia, kemampuan menulis paper, kemampuan berbahasa Inggris yang diadakan sejak masa karantina di Bandungan. Pada acara Uji Publik, tiap kandidat kembali mempresentasikan idenya secara orisinil yang dilengkapi dengan informasi data-data yang dianalisa serta disimpulkan secara relevan sehingga selanjutnya ide mereka masing-masing dapat digunakan sebagai usulan program yang dapat diimplementasikan di Unika Soegijapranata” terang Dr. Kristina.
Menurut keterangan dari Christian Moniaga, ST., M.Ars. sebagai Ketua Panitia, pelaksanaan Student of The Year juga selaras dengan visi dan misi Unika karena tiap tahunnya tema Student of The Year juga mengikuti tema tahunan Unika Soegijapranata. Selaras dengan pendapat Dr. Kristina, Christian juga menegaskan melalui ajang pemilihan Student of The Year akan mendatangkan ide-ide baru dan cemerlang demi kemajuan Unika Soegijapranata.
Kompetisi Tingkat kopertis
Terpilih sebagai Student of The Year 2018 adalah Daniel Prabaswara dari Fakultas Psikologi. Sementara Irfan Aditya sebagai pemenang Student of The Year 2017 juga menyatakan siap untuk membantu pemenang Student of The Year 2018, dalam melanjutkan kompetisi mahasiswa berprestasi tingkat Kopertis VI Jawa Tengah.
“Sebagai Student of The Year tahun lalu, menurut saya yang perlu dikembangkan selanjutnya tidak hanya melulu mengenai program melainkan juga keahlian yang dimiliki oleh individu Student of The Year itu sendiri, misalnya saja Daniel perlu mengembangkan pula kesenangannya  berdiskusi dan sejauh saya tahu ia juga memiliki grup diskusi. Terkait tantangan ke depannya, sebagai pemenang Student of The Year dari Unika, Daniel selanjutnya akan maju dalam pemilihan mahasiswa berpestasi tingkat Kopertis (Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta) Wilayah  VI Tingkat Jawa Tengah. Tentunya pemenang Student of The Year juga akan membawa nama Unika di tingkat Provinsi hingga Nasional jika terpilih dan saya harap ia sudah siap untuk itu,” tutup Irfan. (Cal)

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Nih jawaban buat kalian yang masih bingung benefit beasiswa masuk di SCU dan biaya kuliahnya yang affordable. Kalau udah paham langsung gassss yaa! 

Daftar online
pmb.unika.ac.id 

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H ✨

#IdulAdha
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Gak usah galau SNBT ah, goyangin aja bareng D”CEMESH yuk 🤭

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Mau punya dosen asik - asik + suasana kuliah yang joyful? Yuk, buktikan sekarang!

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Namanya proses ada aja lika likunya, tapi jangan sampai salah pilihan, karna hanya SCU yang nyenengin ☺️ 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Hola ✨ yuk manfaatkan kesempatan mendapatkan Beasiswa Christian Youth di SCU. 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Kuliahnya seasik ini di @dkvscu, tempat yang tepat buat explore kreativitasmu 🫰

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#DKV
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
This error message is only visible to WordPress admins
There has been a problem with your Instagram Feed.

Share:

More Posts

Send Us A Message