Search
Close this search box.

Unika Kerjasama dengan Fasindo Property Selenggarakan Lomba Strategi Marketing Digital

Para peserta saat mengikuti technical meeting sebelum pelaksanaan lomba

Sebuah ajang kompetisi yang diselenggarakan sebagai hasil kerjasama antara Unika Soegijapranata dengan Fasindo Property, telah dilaksanakan secara serial atau dalam beberapa jenis lomba.
Ajang kompetisi tersebut terdiri dari empat jenis lomba yang akan diselenggarakan secara serial, sedangkan yang sudah terlaksanakan adalah untuk jenis lomba ‘Strategi Marketing Digital’. Dan  pada Senin kemarin (14/12) telah diumumkan pemenangnya yaitu Juara I diraih oleh Vanessia Angelia Dany dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis, sedangkan Juara II oleh Satrio Priambodo dari Fakultas Arsitektur dan Desain, serta Juara III berhasil diraih oleh Leonardus Verrel dari Fakultas Ilmu Komputer.
Wakil Rektor IV Bidang Kerjasama dan Pengembangan Unika Soegijapranata, Benny Danang Setianto SH LLM MIL yang turut mendampingi pelaksanaan lomba juga menegaskan bahwa terselenggaranya kompetisi ini karena adanya kerjasama yang dibangun antara Unika Soegijapranata dengan  Fasindo Property Semarang.
“Strategi Marketing Digital adalah salah satu kategori dimana peserta diajak untuk berkreasi dan memberikan idenya berupa program marketing yang dapat dijalankan untuk pemasaran produk perumahan.  Semua mahasiswa Unika tanpa memandang jurusan dan angkatan, dipersilahkan  mengikuti beberapa kategori kompetisi ini. Penentuan pemenang dari kompetisi ini, berdasarkan penilaian juri yang berasal dari Fasindo Property,” paparnya.
Sedangkan Stephen Royanmart Patrick yang ditunjuk sebagai Ketua Panitia Penyelenggara, juga menyampaikan latar belakang penyelenggaraan kompetisi lomba.
“Peserta lomba adalah para mahasiswa dari berbagai fakultas di Unika Soegijapranata, karena memang penyelenggaraan ajang kompetisi ini bertujuan salah satunya adalah untuk memberikan kesempatan atau peluang agar para mahasiswa di masa pandemi Covid-19 ini tetap menjalani aktifitasnya sesuai dengan KKV-PT (Kritis, Kreatif, Visioner, Peduli, Tangguh),” ucapnya.
Lebih lanjut Stephen juga menjelaskan adanya beberapa point persyaratan ketentuan lomba dalam kategori lomba Strategi Marketing Digital.
“Ada beberapa point persyaratan ketentuan untuk lomba Strategi Marketing Digital, yaitu yang pertama adalah program yang dihasilkan merupakan program marketing yang bisa dijalankan secara digital untuk pemasaran perumahan, point yang kedua ialah program itu harus efektif dan efisien, sedangkan point ketiga yaitu terjangkau oleh target pasar, dan yang keempat adalah bisa dipergunakan untuk semua kalangan usia, baik usia produktif maupun kalangan purna tugas,” katanya.
Selanjutnya hasil kreasi dan imajinasi mahasiswa terkait program Strategi Marketing Digital tersebut, akan menjadi hak milik Fasindo Property, lanjutnya.
Sedangkan untuk tiga jenis lomba yang belum dan masih proses pelaksanaan kompetisi selain lomba Strategi Marketing Digital, adalah Lomba Desain Rumah, Lomba Desain Daycare, dan Lomba Desain Promosi, pungkasnya. (FAS)

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Nih jawaban buat kalian yang masih bingung benefit beasiswa masuk di SCU dan biaya kuliahnya yang affordable. Kalau udah paham langsung gassss yaa! 

Daftar online
pmb.unika.ac.id 

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H ✨

#IdulAdha
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Gak usah galau SNBT ah, goyangin aja bareng D”CEMESH yuk 🤭

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Mau punya dosen asik - asik + suasana kuliah yang joyful? Yuk, buktikan sekarang!

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Namanya proses ada aja lika likunya, tapi jangan sampai salah pilihan, karna hanya SCU yang nyenengin ☺️ 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Hola ✨ yuk manfaatkan kesempatan mendapatkan Beasiswa Christian Youth di SCU. 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Kuliahnya seasik ini di @dkvscu, tempat yang tepat buat explore kreativitasmu 🫰

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#DKV
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
This error message is only visible to WordPress admins
There has been a problem with your Instagram Feed.

Share:

More Posts

Send Us A Message

jojobetCasibom GirişDeneme BonusucasibomMeritking Girişholiganbet girişbaywincasibomcasibom girişdeneme bonusuCASİBOM GÜNCELgrandpashabet giriş