Sebuah anugerah penghargaan telah diberikan oleh Surat Kabar Harian Jawa Pos kepada Unika Soegijapranata dalam kategori ‘Digital Innovation in Education Services’ di Rama Sinta Ballroom Patra Jasa Hotel Semarang pada hari Senin petang (9/9).
Dalam acara penganugerahan tersebut hadir untuk menerima penghargaan Rektor Unika Soegijapranata Prof Dr F RIdwan Sanjaya MS IEC dengan didampingi oleh Kepala LPPM Dr Berta Bekti Retnawati dan Ketua LPPP Ibu Eny Trimeiningrum SE MSi.
Esok harinya saat dijumpai di ruang kerjanya, Prof Ridwan Sanjaya mengemukakan pendapatnya terkait penganugerahan yang diberikan oleh Surat Kabar Harian Jawa Pos kepada Unika Soegijapranata.
“Penghargaan dari Surat Kabar Harian Jawa Pos ini merupakan suatu pengakuan bahwa apa yang dilakukan oleh universitas ternyata diapresiasi. Pada waktu dibuat, berbagai inovasi pelayanan digital ini memang punya tujuan agar civitas akademika lebih mudah mengakses berbagai layanan di kampus, serta keberpihakan universitas kepada lingkungan,” jelas Prof Ridwan.
“Selain itu, karya inovasi tersebut juga menghubungkan berbagai pihak yang terkait, misalnya menghubungkan mahasiswa dengan dunia kerja, atau mahasiswa yang membutuhkan dukungan finansial dengan alumni dan donatur dari pihak luar. Dengan demikian, semua perangkat inovasi digital yang kita buat, yang hingga saat ini berjumlah sekitar 30 inovasi, punya tujuan untuk kebaikan semua civitas akademika,” tegasnya.
Selanjutnya Prof Ridwan juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan civitas akademika Unika Soegijapranata. Antusiasme penggunaan layanan digital baik dalam perkuliahan maupun administrasi menjadi dorongan bagi universitas dalam berinovasi. (fas)